Jangan Salah, Ini Perbedaan Antara Pemain Naturalisasi dan Pemain Keturunan

Berikut ini beberapa perbedaan pemain naturalisasi dan pemain keturunan.--Dari berbagai sumber

KORANRB.ID - Dalam dunia sepak bola internasional, terdapat berbagai cara seorang pemain dapat bermain untuk tim nasional suatu negara.

Dua kategori utama yang sering dibahas adalah pemain naturalisasi dan pemain keturunan. 

Kedua kategori ini memiliki perbedaan signifikan dalam hal asal-usul kewarganegaraan dan proses yang mereka lalui untuk bisa memperkuat tim nasional.

Berikut ini penjelasan detail mengenai perbedaan antara pemain naturalisasi dan pemain keturunan.

BACA JUGA:Ternyata Ini Berkah Daging Kurban, Tapi Ada Juga Larangan Yang Harus Dihindari

BACA JUGA: 5 Jenis Ayam Sering Dijadikan Hewan Peliharaan, Ternyata Ini Keunggulannya

Pemain Naturalisasi


--screenshot ig@el_locogoliadorcg10

Pemain naturalisasi adalah mereka yang lahir dan biasanya memulai karier sepak bola mereka di negara lain sebelum kemudian mendapatkan kewarganegaraan baru dari negara yang ingin mereka wakili.

Awalnya, pemain ini bukan warga negara dari tim nasional yang mereka bela.

Proses naturalisasi melibatkan prosedur formal yang diatur oleh undang-undang kewarganegaraan negara tersebut. Proses ini bisa sangat kompleks dan memerlukan berbagai persyaratan.

Untuk menjadi pemain naturalisasi, pemain harus mengajukan permohonan untuk menjadi warga negara atau diusulkan oleh suatu lembaga atau organisasi olahraga untuk dinaturalisasi.

BACA JUGA:10 Keutamaan Petugas Penyembelihan Hewan Kurban

BACA JUGA:Berikut Tips Memasak Nasi di Magicom Agar Tahan Lama dan Murah

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan