Irigasi Sawah Dusun Besar Tak Kunjung Diperbaiki, Dewan: Dinas PUPR Itu Kerja atau Tidak?
RUNTUH: Saluran irigasi di persawahan Kelurahan Dusun Besar terlihat hancur.--WEST JER TOURINDO/RB
BENGKULU, KORANRB.ID – Saluran irigasi area persawahan Kelurahan Dusun Besar tidak kunjung diperbaiki oleh Pemerintah Kota Bengkulu.
Ketua Kelompok Tani Persawahan Talang Ilo Kelurahan Dusun Besar, Heriadi mengungkapkan bahwa air sangat diperlukan dalam proses tanam.
Selama ini air selalu diambil dari Danau Dendam Tak Sudah melalui saluran irigasi besar kemudian dibagikan pada saluran irigasi kecil.
“Air itu sangat perlu untuk nutrisi tanaman maka untuk tanaman padi sawah memang air harus mencukupi,” ungkap Heriadi.
BACA JUGA:Adu Kuat 3 Paslon Pilkada Kaur, 4 Parpol Belum Keluarkan Rekom
Namun permasalahannya sekarang adalah saluran irigasi yang jebol sehingga air tidak bisa mencapai persawahan.
Beberapa kali ada petugas yang mengukur saluran irigasi yang jebol itu.
Namun hingga kemarin tidak kunjung diperbaiki.
Petani sering gotong royong memperbaiki sendiri irigasi tersebut.
BACA JUGA:PKL PTM Tak Kunjung Pindah, Pemkot Surati Pedagang
“Minggu lalu kami patungan perbaiki sendiri irigasi yang dulu dibangun Dinas PUPR Kota Bengkulu.
Nah sekarang di titik lain yang jebol juga,” terang Heriadi.
Bahkan plang yang bertulisan proyek Dinas Pekerjaan Umum dan Penata Ruang (PUPR) Kota Bengkulu sudah kusam lantaran tidak ada perbaikan.
Penantian perbaikan irigasi ini sudah berlangsung lama.