Sudah Diundi, ini Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lebong
ini Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lebong --FIKI/RB
LEBONG, KORANRB.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lebong, sudah menggelar Rapat Pleno terbuka tentang pengundian nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lebong, di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lebong 2024, Senin, 23 September 2024.
Hasilnya, Pasangan Kopli Ansori-Roiyana mendapatkan nomor urut 1 di Pilkada Lebong 2024, sedangkan pasangan Azhari-Bambang mendapatkan nomor urut 2 di Pilkada Lebong 2024 ini.
Setelah pengundian nomor urut, Rapat Pleno terbuka di skorsing. Karena, KPU Lebong akan menyiapkan administrasi dan berita acara hasil Rapat Pleno pengundian nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lebong, di Pilkada 2024.
Massa Pendukung Calon Bupati dan Wabup Lebong, Kopli - Roiyana di KPU Lebong --FIKI/RB
Massa Pendukung Calon Bupati dan Wabup Lebong, Azhari - Bambang di KPU Lebong --FIKI/RB
"Rapat kita skorsing, karena kami akan menyiapkan berita acara hasil pengundian ini," kata Ketua KPU Lebong, Yoki Setiawan, S.Sos,
BACA JUGA:Pilkada Seluma 2024, Dapat Nomor Urut 01, Teddy - Gustianto: Bersatu Kita Teguh
BACA JUGA:Pilbup Seluma 2024, Dapat Nomor Urut 02, Erwin - Jonaidi : Lanjutkan 2 Periode
Setelah Rapat Pleno terbuka pengundian nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lebong di Pilkada 2024.
Setelah pengundian nomor selesai, lanjut Yoki, pihaknya akan menggelar deklarasi Pilkada Damai di halaman Kantor KPU Lebong.
“Deklarasi Pilkada damai itu, kita lakukan setelah pengundian nomor urut,” tutupnya.
Dari pantaun RB, di jalan dua Jalur depan KPU Lebong, ribuan simpatisan dari dua pasangan calon sudah ramai. Bahkan, terdengar suara mengema dari dua kubu, yang saling meneriakan nama pasangan yang di dukungnya.
Untuk mengantisipasi terjadinya bentrok antar dua kubu, Polres Lebong sudah menurunkan personil untuk menenangkan dua kubu yang saling sorak-sorakan.