Upaya Pelestarian Adat, Kelurahan Sukaraja Undang Tokoh Masyarakat dan Tokoh adat
KOMPAK: Kelurahan Sukaraja saat gelar sosialisasi tentang pemahaman adat.--zulkarnain/rb
SELUMA, KORANRB.ID - Dalam rangka pelestarian adat terkhususnya di Kelurahan Sukaraja Kecamatan Sukaraja, Selasa pagi 24 September Kelurahan Sukaraja menggelar sosialisasi tentang pemahaman adat.
Dalam kegiatan yang berlangsung di Kantor Kelurahan Sukaraja, mengundang tokoh masyarakat dan tokoh adat setempat.
Hal ini disampaikan Lurah Sukaraja, Tati Asmani, S. Sos. Menurutnya, adat merupakan hal yang tidak terpisahkan di tengah masyarakat, meskipun saat ini sudah memasuki era modernisasi.
Karena masih ada beberapa persoalan yang hanya dapat dituntaskan melalui hukum adat.
BACA JUGA:Pjs Bupati Seluma, H. Meri Sasdi, M.Pd Mulai Bertugas Hari Ini
Selain itu adanya adat menjadi ciri khas tersendiri di setiap daerah, sehingga tentu harus melekat dan selalu dilestarikan.
Termasuk aturan dan bentuk kesenian tradisional yang biasanya diatur melalui adat.
“Kita sadari bahwa adat tidak bisa lepas dari kehidupan sehari-hari, maka dari itu kita berikan pemahaman sekaligus sharing antara tokoh yang hadir bersama narasumber,” papar Lurah Sukaraja.
Adapun pemateri yang diundang oleh Kelurahan Sukaraja, yakni Camat Sukaraja, Drs. Ramlan Efendi, Lurah Sukaraja, Tati Asmani,S.Sos serta Badan Musyawarah Adat (BMA) tingkat Kabupaten Seluma hingga Kelurahan Sukaraja.
BACA JUGA:8 Lokasi di Bengkulu Utara Dilarang Dipasang APK Paslon Kepala Daerah
Turut dihadiri juga oleh perangkat Kelurahan Sukaraja, termasuk RT, RW, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) dan Karang Taruna setempat.
“Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar dan materi yang disampaikan juga tersampaikan dengan baik ke peserta sosialisasi.
Kedepannya kita juga akan mengundang tokoh pemuda untuk hadir dalam sosialisasi mengenai adat, karena merekalah generasi penerus yang harus melanjutkan dan melestarikan adat,” tegas Lurah.
Sementara itu, Camat Sukaraja menyampaikan dari sharing yang sudah dilakukan dalam sosialisasi, ada beberapa usulan yang disampaikan oleh tokoh masyarakat dan tokoh adat.