Berbekal Pedang, Aksi Gangster Sasar Driver Online Bengkulu di Pantai Panjang, 2 Tertangkap 2 Kabur
gangster serang driver online di pantai panjang kota bengkulu --istimewa
KOTA BENGKULU, KORANRB.ID - Aksi gangster di Kota Bengkulu semakin meresahkan masyarakat. Pihak kepolisian pun diminta tegas menindak para pelaku gangster tersebut.
Terbaru, para gangster yang terdiri dari anak-anak remaja ini, kembali berbuat ulah di Jalan Pariwisata Pantai Panjang Kelurahan Lempuing Kota Bengkulu.
Sembari menenteng pedang jenis katana, gangster yang berjumlah 4 orang dan mengendarai sepeda motor ini menyasar ke driver online yang sedang mangkal menunggu penumpang.
Peristiwa ini terjadi pada Kamis 26 September 2024 sekira pukul 02.00 WIB di salah satu hotel di kawasan Pantai Panjang Kota Bengkulu.
Saat melintas, para pelaku tak terima dipelototi oleh salah seorang driver online, seketika mereka mendekat.
BACA JUGA:Ini Kebiasaan Sehari-Hari yang Tanpa Disadari Adalah Bentuk Manipulasi
BACA JUGA:Pemalu! Berikut 5 Fakta Unik Burung Great Curassow
Tanpa basa-basi para pelaku langsung menyerang empat driver online yang sedang menunggu calon penumpang.
Melihat bahaya di depan mata, seketika 4 driver online masing-masing Nugra, Vero, Fikri, dan Afif langsung lari menyelamatkan diri.
Kesal Tak terima sasarannya kabur, para pelaku lantas merusak mobil para driver tersebut.
"Kami malam itu sedang mangkal di jalan parawista pantai panjang tiba tiba ada pengendara yang berjumlah 4 orang menyerang serta merusak kendaraan kami," ungkap Fikri.
Sementara itu, rekan rekan driver online yang mendengar ada penyerangan gangster seketika bahu-membahu memberikan pertolongan.
BACA JUGA:Diduga Alami Trouble Mesin, Kapal Barang Georgia Sejahtera Terdampar di Perairan Kabupaten Kaur