Tim Surveyor Lakukan Penilaian RSUD Benteng

SAMBUT: Pj Bupati didampingi Direktur RSUD Benteng dan beberapa pejabat lainnya saat menerima kedatangan tim surveyor akreditasi.--

BENTENG, KORANRB.ID - Tim Surveyor Akreditasi dari  Lembaga Akreditasi Rumah Sakit Damar Husada Paripurna (LARS DHP) telah melaksanakan penilaian terhadap Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bengkulu Tengah (Benteng). Dalam penilaian akreditasi ini, Pemkab Benteng menargetkan mendapatkan akreditasi paripurna dari tim surveyor.

Penjabat (Pj) Bupati Benteng, Dr. Heriyandi Roni menjelaskan, akreditasi ini memiliki tujuan untuk mengetahui sejauh mana mutu dan kualitas pelayanan rumah sakit yang diberikan kepada pasien. Komitmen dari pimpinan dan dukungan dari seluruh SDM yang ada memiliki peran penting dalam mencapai keberhasilan.

“Saya berharap jika RSUD Benteng terus berkomitmen dalam meningkatkan mutu pelayanan. Sehingga kita dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat dan memberikan jaminan mutu, kepuasan serta perlindungan kesehatan kepada masyarakat,” katanya.

BACA JUGA:Kumpul Kebo, Delapan Remaja Digerebek Warga

Lanjut Heriyandi, ia menargetkan RSUD Benteng bisa mendapatkan akreditasi dengan kelulusan paripurna pada penilaian ini. Sebab akreditasi dengan penilaian paripurna ini merupakan nilai yang terbaik dari LARS DHP.

“Tentu kita menargetkan penilaian akreditasi paripurna. Semua ini akan berdampak terhadap pelayanan masyarakat yang optimal nantinya,” pungkasnya.

Kedatangan tim surveyor ke Kabupaten Benteng ini disambut langsung oleh Pj Bupati Benteng, Dr. Heriyandi Roni didampingi beberapa pejabat di Kabupaten Benteng. Hadir juga Direktur RSUD Benteng, dr. Heri Kurniawan beserta seluruh staf RSUD Benteng.(jee)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan