Ini 3 Panelis yang Akan Dalami Visi Misi Arie – Sumarno dalam Debat

PANELIS: KPU Bengkulu Utara mulai menyusun terkait pelaksanaan debat kandidat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara. DOK/RB--

KORANRB.ID – KPU Bengkulu Utara mulai menyusun terkait pelaksanaan debat kandidat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara.

Diperkirakan pelaksanaan debat kandidat akan dilakukan dua atau tiga kali dan saat ini masih dalam pembahasan KPU Bengkulu Utara. 

Namun secara teknis tidak akan ada debat pasangan calon dalam penyelenggaraan tersebut.

Ini lantaran hanya terdapat satu pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada Bengkulu Utara yaitu Arie Septia Adinata – Sumarno. 

Ketua KPU Bengkulu Utara, Santoso, S.Pd menerangkan jika pelaksanaan debat kandidat tetap dilaksanakan. 

BACA JUGA:Pemda Bengkulu Utara Siapkan Pasar Murah Bahan Pokok di Kecamatan Enggano

BACA JUGA:Belum Ada Bidan Pendidik Mendaftar, Tes PPPK Bengkulu Utara Masih Sepi Peminat

Meskipun secara teknis konsepnya hanya pemaparan visi dan misi dari pasangan calon. 

“Karena Pilkada di Bengkulu Utara hanya satu pasangan calon, maka secara teknis tidak akan ada sesi saling bertanya melainkan penyampaian visi misi,” terangnya. 

KPU Bengkulu Utara juga akan tetap menunjuk panelis yang akan bertugas melakukan pendalaman materi. 

Panelis ini yang nantinya akan melakukan pendalaman atas visi misi yang disampaikan oleh pasangan calon. 

“Maka nantinya panelis akan tetap kita tunjuk namun sejauh ini belum kita tentukan,” terangnya. 

BACA JUGA:Sempat Dapat Dana Insentif, Pjs Bup Sebut Bengkulu Utara Jadi Sorotan Soal Inflasi Daerah

BACA JUGA:Harga TBS Kelapa Sawit di Atas Harga Minimum Ketetapan Pemerintah

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan