Logistik Pilkada, 5.309 Lembar Sampul Tiba di KPU Seluma

Sampul surat suara tiba di gudang KPU Seluma.--zulkarnain wijaya/rb

KORANRB.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Seluma kembali menerima kedatangan logistik, yakni 5.309 lembar sampul.

Sampul ini langsung disimpan rapi kedalam gudang milik KPU Seluma. Adapun fungsi sampul ini, berguna untuk menyimpan surat suara yang nantinya akan digunakan pada saat hari pencoblosan, 27 November 2024.

Hal ini dibenarkan Ketua KPU Seluma, Henri Arianda, SP.

“Alhamdulillah untuk logistik secara bertahap mulai tiba di gudang KPU Seluma, terbaru yakni sampul biasa untuk surat suara. Jumlahnya total 5.309 sampul,”terang Henri.

BACA JUGA:November, MPP Kabupaten Kaur Diuji Coba

BACA JUGA:Logistik Pilkada Kembali Tiba, Ini Rinciannya

Selain itu KPU Seluma saat ini tengah dalam proses mencetak surat suara, total ada sebanyak 161.276 surat suara khusus untuk Pemilihan Bupati (Pilbup) dan Wakil Bupati Tahun 2024.

Surat suara tersebut rencananya mulai dicetak pada 18 Oktober 2024, dan dikirim pada tanggal 23 Oktober 2024. Adapun perusahaan yang melaksanakan pencetakan surat suara, yakni PT. Percetakan Gramedia Cikarang Bekasi Jawa Barat.

“Saat ini perusahaan yang ditunjuk melakukan pencetakan logistik pemilihan sudah bersiap, rencananya 18 Oktober dicetak dan pengiriman pada akhir Oktober ini,”ungkap Henri.

Adapun jumlah penghitungan surat suara, yakni mengacu pada daftar pemilih tetap (DPT) untuk Pilkada 2024 yakni sebanyak 155.213 pemilih, kemudian ditambah 2,5 persen dari jumlah DPT di setiap tempat pemungutan suara (TPS), termasuk kebutuhan untuk Pemungutan Suara Ulang (PSU) sebanyak 2.000 lembar surat suara.

BACA JUGA:Gawat! 78 Ekor Kerbau dan Sapi Mati Karena Penyakit Ngorok

BACA JUGA:Unsur Pimpinan DPRD Kaur Resmi Dilantik, Bupati Pesankan Ini!

Sebagai cadangan dengan pembulatan ke atas, akhirnya dicetak sebanyak 161.276 lembar.

“Kita tidak hanya mempersiapkan pas pasan untuk DPT, namun kita juga siapkan untuk cadangan sebagai antisipasi,”imbuh Ketua KPU.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan