Tumbuhkan Budaya Anti Korupsi
HAKORDIA: Inspektorat Kabupaten Benteng menggelar sosialisasi anti korupsi dan program pencegahan korupsi daerah.--
BENTENG, KORANRB.ID - Inspektorat Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) menggelar sosialisasi anti korupsi dan program pencegahan korupsi daerah, Rabu (6/12). Sosialisasi ini dilaksanakan dalam rangka Hari Anti Korupsi Dunia (Hakordia).
Inspektur Inspektorat Kabupaten Benteng, Welldo Kurniyanto, SE, MM, CGCAE menjelaskan, kegiatan sosialisasi bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran pencegahan korupsi di Kabupaten Benteng. Kegiatan ini selaras dengan tujuan Pemkab Benteng yang ingin pemerintahan dilaksanakam dengan bersih bebas dari KKN. Serta memberikan layanan kepada masyarakat secara maksimal.
“Pelaksanan kegiatan ini diharapkan dapat memberi informasi bagi penyelenggara di lingkungan Pemkab Benteng. Ini dilakukan untuk memperbaiki kelemahan, terutama dalam upaya anti korupsi dan pencegahan korupsi di Benteng,” ungkapnya.
BACA JUGA:Suku-Suku yang Ada di Indonesia, Suku Bangsa Asli di Bengkulu
Peserta sosialisasi ini tak hanya dari kalangan ASN, namun juga dihadiri insan pers, ormas, LSM, tokoh masyarakat, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Ketua FKUB, Ketua Presidum dan lainnya.
“Dalam memperingati Hakordia ini, tentu kita bersama ingin menciptakan Kabupaten Benteng bersih dari yang namanya korupsi. Semoga niat baik kita ini bisa terwujud, sehingga pembangunan Kabupaten Benteng ke depan semakin maju,” tutup Welldo.(jee)