Babe Maman Fasilitasi Kredit BPD
Andi Suhendra, SE.--ist/rb
LEBONG UTARA, KORANRB.ID - Sesuai visi dan misinya, Bank Bengkulu Cabang Muara Aman (Babe Maman) terus mengembangkan pelayanan perbankan hingga pelosok. Diantaranya program pinjaman kepada anggota Badan Pemusyawaratan Desa (BPD). ''Setiap BPD bisa pinjam dengan plafon hingga Rp 25 juta,'' ujar Pemimpin Cabang Bank Bengkulu Muara Aman, Andi Suhendra, SE.
BACA JUGA:Jelang Nataru, Dinkes Siapkan Pelayanan Gratis di Sepanjang Jalinsum
Kesepakatan kredit bagi anggota BPD dituangkan dalam Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Bank Bengkulu dengan BPD masing-masing desa. Untuk kerja sama yang dibangun berupa pengelolaan keuangan desa dan pemberian kredit. ''Termasuk fasilitas gaji BPD akan dibayar dengan sistem payroll,'' terang Andi.
BACA JUGA:Cegah Anemia, Remaja Putri Wajib Minum TTD
Bertahap, ke depan Babe Maman akan terus mengembangkan kemitraan ke bidang perkreditan. Target ke depan setiap karyawan perusahaan swasta di Lebong bisa mengajukan pinjaman ke Bank Bengkulu. Tentunya dengan persyaratan yang penuh kemudahan.
''Kami optimis dengan terobosan seperti ini bisa memberikan dampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Lebong,'' demikian Andi. (sca)