Muhaimin Janji Soal Pupuk, Gibran Gelar Sunmori, Ganjar Nikmati Mi Ayam

Ganjar Pranowo dan sang istri, Siti Atikoh, menikmati mi ayam di pinggiran Jalan Sudirman, Jakarta,--ist/rb

KORANRB.ID – Problem ketersediaan pupuk yang kerap dikeluhkan para petani menjadi prioritas cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar.

Saat menemui masyarakat di Lumajang, Jawa Timur, Minggu 4 Februari 2024, pria yang akrab disapa Gus Imin itu kembali menegaskan bahwa pasangan Amin akan menyelesaikan masalah pupuk sebagai fokus utama.

Itulah yang disampaikan Muhaimin ketika mengisi acara Nitip Gus di Lumajang kemarin.

Forum yang dihadiri para perajin perak dan emas, petani tembakau, serta penggiat pariwisata tersebut juga membahas masalah pendidikan hingga harga kebutuhan pokok yang terus merangkak naik.

BACA JUGA:Anies Ditemani JK, Prabowo-Gibran Paparkan UMKM, Ganjar Bahas Pungli

BACA JUGA:Anies ke Kota Sorong, Gibran Bagi-Bagi Buku, Ganjar Minta Tidak Takut

’’Keluhan masyarakat di berbagai daerah itu sama,’’ ujarnya kemarin.

Saat kampanye di Madura dan Bali, Muhaimin juga berkomitmen menyelesaikan persoalan pupuk dan tata kelola pertanian.

Menurut Imin, tidak ada cara lain untuk menyelesaikan persoalan tersebut selain perubahan.

Sebab, saat ini banyak petani yang mengeluh harga gabah yang murah, tetapi harga beras tinggi.

BACA JUGA:Anies Janjikan Lumbung Ikan, Prabowo Gulirkan Magang Virtual, Ganjar Pulang Kampung

BACA JUGA:Anies Singgung Jalan, Prabowo Paparkan Strategi, Ganjar Siapkan Ketahanan Pangan

’’Ini dua sebab yang harus diatasi dalam waktu bersamaan. Aneh, kebutuhan pangan banyak, tapi petaninya tidak untung,’’ ungkap ketua umum PKB tersebut.

Menurut dia, pemerintah sudah seharusnya turun tangan mengatasi masalah pertanian.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan