Endemik yang Dinyatakan Punah, Ini 5 Fakta Harimau Jawa yang Diyakini Masih Ada

Jumat 03 May 2024 - 08:40 WIB
Reporter : Fran Sinatra
Editor : Fazlul Rahman

BENGKULU, KORANRB.ID- Jenis Harimau jawa telah dinyatakan punah oleh otoritas yang berwenang pada tahun 1980.

Selain itu, hewan jenis ini sudah dinyatakan juga punah oleh International Unio for Conservation of Nature (IUCN).

Dengan adanya tradisi rampongan macan di masa lampau, perburuan liar serta pembukaan lahan untuk untuk dialihfungsikan sebagai lahan pertanian dan pemukiman, hal inilah yang menyebabkan semain berkurangnya habitat harimau jawa.

BACA JUGA:Melahirkan! Ini 5 Fakta Menarik Ular Harimau

Adanya faktor – faktor tersebut, telah diyakini menjadi penyebab punahnya jenis harimau jawa.

Jenis hewan endemik ini sudah tidak ada di alam liar, walau begitu tidak ada salahnya jika kita mengenal harimau jawa ini.

Dihimpun oleh koranrb.id dan dilansir dari berbagai sumber, berikut 5 (lima) fakta harimau jawa yang diyakini masih ada, adalah: 

1. Satwa endemik yang telah dinyatakan punah

BACA JUGA:Jenis Harimau Telah Punah, Ini 5 Fakta Harimau Kaspia

Harimau jawa dengan nama latinnya panthera tigris sondaica, adalah salah satu hewan endemik jawa yang pernah hidup tersebar.

Selain itu, hewan endemik ini juga menjadi predator puncak rantai makanan di habitatnya Pulau Jawa.

Dilansir dari berbagai sumber, Indonesia mempunyai tiga subspesies harimau.

BACA JUGA:Jejak Harimau Amur Kembali Ditemukan di Siberia, Setelah 50 Tahun Hilang

Tiga subspesies harimau tersebut adalah, harimau sumatera dengan nama lainnya panthera tigris sumaterae, harimau jawa dengan nama latinnya panthera tigris sondaica dan harimau baki dengan nama latinnya panthera tigris balica.

Dari ketiga jenis harimau yang ada di Indonesia tersebut, hanya menyisahkan harimau sumatera yang masih ada serta menjadi satwa langka dan sekaligus di lindungi di Indonesia.

Kategori :