Trading for Living Vol 2, Wadah Memperdalam Pengetahuan Trader

Jumat 17 May 2024 - 23:50 WIB
Reporter : Wesjer Tourindo
Editor : M. Rizki Amanda Lubis

KORANRB.ID – Event “Trading for Living Vol 2” kembali digelar Komunitas saham Logicuan dengan berkolaborasi bersama Logika Saham.

Pasalnya, event Trading for Living sukses menggelar pada Juli 2022 lalu. 

Sehingga event ini sangat dinanti oleh para penggiat saham di seluruh Indonesia maupun bagi para pemula yang ingin mengenal kegiatan di dunia trading.

Salah satu kegiatan utama di event ini adalah para peserta melakung trading secara langsung yang dimentori founder Logicuan Himawan Sutanto.

BACA JUGA: Kewajiban Sertifikat Halal UMK Ditunda Hingga 2026, Ini Alasannya

BACA JUGA:Genjot Penyaluran Kredit Pemilikan Rumah, BTN Usul Subsidi KPR Sampai 10 Tahun

Acara ini tidak hanya menawarkan pengalaman praktis, tetapi juga menyediakan materi-materi yang mendalam mengenai dunia trading dan bagaimana menjadi seorang trader yang andal.

Event trading secara terbuka ini tentu bertujuan untuk memperdalam pengetahuan dan wawasan serta teknik-teknik seorang trader agar mendapatkan keuntungan atau cuan.

Selain itu, Logicuan dan Logika Saham turut mengundang Rizky Aditama, Head of Wealth KB Valbury Sekuritas sebagai pembicara.

BACA JUGA:XL Axiata dan Smartfren Merger, MoU Bersifat Tidak Mengikat

BACA JUGA:Genjot Kinerja Industri, Tempa SDM Kompeten yang Siap Kerja

Salah satu highlight dari acara ini adalah sesi tanya jawab, dan para peserta memiliki kesempatan untuk bertanya langsung kepada praktisi market mengenai strategi, tren pasar terbaru, dan tips-tips berharga dalam mengelola portofolio mereka.

Tidak hanya itu, dalam acara ini para peserta juga diberikan pengetahuan tentang pentingnya mengendalikan psikologis dalam dunia trading. 

Melalui sesi khusus yang disampaikan oleh Founder Logika Saham, Didit Nugroho, peserta mendapatkan insight yang berharga.

Tentang bagaimana menjaga keseimbangan mental dan emosional saat menghadapi fluktuasi pasar dan merencanakan apa yang harus dilakukan untuk bisa bertahan di bursa saham.

Kategori :