6. Swordfish (Ikan Todak).
Ikan yang memiliki pedang pada bagian mulutnya ini merupakan ikan yang memiliki kandungan tinggi merkuri Ikan ini kerap disajikan dalam bentuk stik dan biasanya dijual dalam bentuk fillet yang dibekukan,ikan ini juga sering di sandingkan dengan ikan dori.
Ikan ini memiliki kadar merkuri sebesar 0,995 ppm.
Ikan Todak termasuk ke dalam jenis ikan predator yang bisa mengonsumsi ikan tinggi merkuri lainnya, selain itu ikan swordfish ini juga memiliki umur yang lebih panjang dari ikan lain, sehingga membuat merkuri di dalam tubuh ikan ini bisa menumpuk dalam waktu yang lama.
Nah, itulah 6 ikan yang mengandung merkuri. Untuk menghindari jenis ikan tinggi merkuri, ada beberapa hal yang harus kamu pahami. Kamu bisa memilih ikan air tawar seperti sungai dan danau.
Hal itu karena lingkungan air tawar cenderung lebih rendah kontaminasi merkuri daripada laut, perlu diketahui juga keracunan merkuri bisa menyebabkan beberapa kondisi seperti lumpuh otak, kebutaan, gangguan fungsi mental, gangguan fungsi paru-paru, hingga gangguan pertumbuhan.
Selain itu, untuk ibu hamil tidak disarankan untuk Mengkonsumsi ikan yang mengandung tinggi merkuri, hal ini karena dapat mengganggu proses kehamilan.
Merkuri sendiri sebenarnya bisa hilang dengan sendirinya dari tubuh, namun hal tersebut membutuhkan waktu yang tidak sebentar.
Untuk itu batasi konsumsi ikan ini hanya seminggu dua kali, bila perlu selingi dengan ikan tinggi omega 3.