KORANRB.ID - Satu-satunya harapan Indonesia meraih gelar Malaysia Masters 2024, pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas gagal di partai final.
Pasangan ganda campuran itu, kalah tipis atas pasangan tuan rumah Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie dengan skor 18-21 dan 19-21, Minggu 26 Mei 2024 petang.
Kekalahan Rinov/Pitha memperpanjang rentetan nihil gelar pebulutangkis Indonesia dalam BWF Super Series 2024. Pekan sebelumnya, di ajang Thailand Open 2024 Indonesia juga nihil gelar
Bertanding di Axiata Arena Kuala Lumpur Malaysia, pasangan Rinov/Pitha sejatinya mampu memberi perlawanan sengit.
Sayang, pada bola-bola krusial Rinov/Pitha kerap kecolongan hingga harus memberikan gelar juara kepada lawan dalam waktu 48 menit.
Dengan kekalahan di ajang berlevel super 500 ini, Rinov/Pitha yang berperingkat 15 dunia BWF memperpanjang rekor kekalahan atas pasangan Goh/Lai yang memiliki peringkat 18 dunia BWF. Rinov/Pitha hanya bisa memenangkan 1 kali pertemuan, dengan 6 kali kekalahan.
BACA JUGA:Bingung Mencari Bedak Bayi? Ini 7 Rekomendasi Bedak untuk si Bayi Dijamin Aman
Sementara itu, pada dua nomor final yang sudah dimainkan, Jepang dan Cina berbagi gelar.
Di sektor ganda putri, pasangan ganda putri Jepang yag juga sebagai unggulan pertama, Rin Iwanaga/Kie Nakanishi sukses menjadi juara usai menumbangkan perlawanan pasangan Korea Selatan Lee Yu Lim/Shin Seung Chan dalam laga ketat 3 set.
Rin/Kie unggul dengan skor ketat 17-21, 21-19 dan 21-18. Kemudian, tunggal putri China Wang Zhi Yi juga sukses menjadi juara seteleh menyingkirkan unggulan kelima asal India Pusarla V. Sindhu dengan skor 16-21, 21-5, 21-16.
Adapun 2 nomor final lainnya, hingga berita ini diupdate yakni ganda putra yang mempertemukan wakil Korea Selatan Jin Yong/Na Sung Seung berhadapan dengan pasangan Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.
Serta, nomor final tunggal putra Viktor Axelsen berhadapan dengan wakil tuan rumah Malaysia Vs Lee Zii Jia masih dipertandingkan.
BACA JUGA:Berikut 10 Pohon yang Kerap Dikaitkan dengan Cerita Mistis
Secara umum, dari 5 nomor final turnamen Malaysia Masters 2024 yang menyediakan hadiah total USD420 ribu tersebut tak ada negara yang benar-benar mendominasi.
Tercatat, Korea Selatan, Denmark dan tuan rumah Malaysia berbagi rata menempatkan 2 wakil mereka di babak final.
Yakni, Korea Selatan di nomor ganda putri dan ganda putra. Denmark di nomor tunggal putra dan ganda putra. Serta, Malaysia di nomor tunggal putra dan ganda campuran.
Sisanya, Indonesia, China, India dan Jepang masing-masing juga hanya menempatkan 1 wakilnya di babak final.
Hasil Lengkap Final Malaysia Masters, Minggu 26 Mei 2024
1. Ganda Putri
Rin IWANAGA/Kie NAKANISHI (1) (Jepang) Vs LEE Yu Lim/SHIN Seung Chan (6) (Korea Selatan): 17-21, 21-19, 21-18
2.Tunggal putri
WANG Zhi Yi [2] (China) Vs PUSARLA V. Sindhu [5] (India): 16-21, 21-5, 21-16
BACA JUGA:Menyambut Kelahiran Buah Hati, Ini Hal yang Harus Dilakukan
3. Ganda Campuran
GOH Soon Huat/LAI Shevon Jemie (Malaysia) Vs Rinov RIVALDY/Pitha Haningtyas MENTARI (3): 21-18, 21-19
4. Ganda putra
JIN Yong/NA Sung Seung (Korea Selatan) Vs Kim ASTRUP/Anders Skaarup RASMUSSEN (Denmark)
5. Tunggal Putra
Viktor AXELSEN [1] (Denmark) Vs LEE Zii Jia [5] (Malaysia)