Usai Idul Adha, 9 Calon Kepala Dinas Peserta Lelang Jabatan Eselon II Siapkan Makalah SKB

Minggu 16 Jun 2024 - 00:39 WIB
Reporter : Tri Shandy Ramadani
Editor : Patris Muwardi

ARGA MAKMUR, KORANRB.ID – Saat ini 9 calon kepala dinas (Kadis)  Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) dan Kadis Kesehatan Bengkulu Utara sudah tuntas menjalani seleksi Kompetensi Manajerial dan Sosio Kultural.

Rabu, 19 Juni 2024 atau usai Idul Adha 1445 H, 9 peserta lelang 2 jabatan eselon II ini akan mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) yakni penyampaian makalah.

Seleksi kompetensi bidang akan dilakukan oleh Panitia Seleksi (Pansel) Lelang Jabatan Eselon II yang dipimpin oleh Sekda Bengkulu Utara.

BACA JUGA:JPU Siapkan 124 Saksi, 3 Ahli ke PN Tipikor Buktikan Dugaan Korupsi PNPM Air Napal

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Bengkulu Utara, Syarifah Inayati menerangkan dalam pelaksanaan SKB berlangsung 2 hari.

Hari pertama peserta akan membuat makalah terkait rencana kerjanya masing-masing jika terpilih sebagai kepala dinas.

“Hari berikutnya masing-masing peserta akan melakukan presentasi dihadapan pansel,” terangnya.

Sementara itu Ketua Pansel, Fitriansyah, S.STP, M.Si menerangkan bahwa pansel bukan hanya melihat makalah terkait rencana kerja masing-masing calon kepala dinas. Tetapi 

juga akan melakukan pendalaman, dari presentasi masing-masing calon kepala dinas.

BACA JUGA: Senapan Angin Sudah Dimodifikasi, Kakak Meninggal, Adik Kandung Terancam 7 Tahun

BACA JUGA:Ngaku Sedih! Ini Pengakuan Adik Tembak Kakak di Bengkulu Utara Hingga Tewas

“Sehingga bisa dilakukan pendalaman oleh anggota pansel untuk memastikan program kerja masing-masing calon kepala dinas,” terangnya.

Fitriansyah mengatakan jika 2 jabatan kepala dinas yang dilelang saat ini adalah kepala OPD yang sangat berperan penting dalam pembangunan.

Bahkan 2 OPD ini memiliki tanggung jawab yang besar dalam pelaksanaan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara dalam membangun Bengkulu Utara.

“Karena bidang infrastruktur dan bidang kesehatan ini sangat penting. Menjadi tujuan pembangunan di Bengkulu Utara. Maka memang kita berharap mendapatkan calon kepala dinas yang terbaik,” sebutnya.

Kategori :