KORANRB.ID - Kepercayaan tentang rumah berhantu telah menjadi bagian dari budaya dan cerita rakyat di berbagai belahan dunia.
Banyak orang yang percaya bahwa rumah-rumah tertentu dihuni oleh makhluk halus atau roh yang tidak tenang.
Sebelum kamu ingin membeli rumah atau ingin menyewa sebuah rumah. Kamu harus pahami terlebih dahulu ciri-ciri rumah berhatu atau rumah di huni makhluk halus.
Salah satu tanda paling umum dari rumah berhantu adalah munculnya suara-suara aneh yang tidak dapat dijelaskan.
BACA JUGA:Mengenal Sejarah Perayaan Tabot Bengkulu dan Tabuik Pariaman, Ini Perbedaanbya
Suara langkah kaki, pintu yang berderit, bisikan, atau suara benda jatuh sering kali dilaporkan.
Suara-suara ini biasanya terjadi di malam hari atau saat rumah dalam keadaan sepi.
Meskipun tidak selalu berarti ada hantu, suara-suara yang berulang dan tidak memiliki sumber jelas bisa menjadi pertanda.
Penampakan visual adalah ciri lain dari rumah berhantu. Banyak orang melaporkan melihat bayangan, sosok samar, atau bahkan penampakan yang jelas dari makhluk yang tidak dikenal.
Penampakan ini bisa muncul dalam bentuk manusia, hewan, atau entitas lain.
Kadang-kadang, penampakan ini hanya terlihat oleh sebagian orang, sementara orang lain di ruangan yang sama tidak melihat apa-apa.
BACA JUGA:Ini yang Kerap Membuat Tagihan Listrik Menjadi Boros
Kemudian, ciri-ciri rumah berhantu lainnya, ada perubahan suhu mendadak dan tidak wajar dalam ruangan juga sering dikaitkan dengan keberadaan hantu.
Misalnya, bagian tertentu dari rumah bisa tiba-tiba menjadi sangat dingin tanpa alasan yang jelas.
Selanjutnya, sering terjadi hal-hal aneh, seperti benda yang bergerak atau berpindah tempat sendiri.