Nobar Film Lafran di XXI Bengkulu, Penonton Tembus 2 Ribu Orang

Minggu 21 Jul 2024 - 23:33 WIB
Reporter : Abdilatul Fatwa
Editor : Ade Haryanto

Ahmad Doli juga berharap agar mahasiswa dan masyarakat Bengkulu dapat memahami makna film tersebut dalam menjaga nilai-nilai perjuangan kemerdekaan.

"Film ini sangat penting karena menggambarkan perjuangan masyarakat Indonesia dalam mempertahankan kemerdekaan serta nilai-nilai agama Islam yang berkembang di masyarakat

. Film ini tentu penting bagi adik-adik mahasiswa untuk menjaga rasa cinta mereka kepada Indonesia,” terang Ahmad Doli.

Sementara itu, Rohidin Mersyah juga menekankan pentingnya pesan moral yang terdapat dalam Film Lafran sebagai pedoman untuk lebih mencintai Indonesia melalui pemahaman agama.

BACA JUGA:Koalisi Pilwakot Bengkulu 9 Parpol Pecah, Benny-Suprianto, Dedy Black-Agi dan Dani-Suimi Mencuat

“Terima kasih kepada Pak Doli yang telah datang.

Nobar gratis ini memang ditujukan untuk seluruh lapisan masyarakat Bengkulu agar nilai ke-Indonesiaan yang dipahami dari agama yang baik menjadi lebih penting.

Harapan kita adalah masyarakat Bengkulu memahami agamanya dengan baik sehingga muncul kecintaan terhadap bangsa,” tutup Rohidin. 

 

Kategori :