Walaupun hanya dapat melihat warna monokrom, jangan meremehkan penglihatan anjing laut secara keseluruhan.
Hal ini dikarenakan hewan ini cukup mengandalkan indra ini untuk mencari makan.
Dikutip dari Memorial University, adapun indra penglihatan anjing laut cukup buruk pada saat di darat.
Namun demikian, menjadi sangat baik pada saat berada di dalam air.
BACA JUGA:Endemik yang Dinyatakan Punah, Ini 5 Fakta Harimau Jawa yang Diyakini Masih Ada
Hal tersebut disebabkan lensa mata anjing laut lebih mudah fokus ketika melihat cahaya yang terbiaskan di dalam air.
3. Lumba-lumba
Nama ilmiah dari lumba-lumba adalah Delphinidae.
BACA JUGA:Melahirkan! Ini 5 Fakta Menarik Ular Harimau
Walau pada umumnya diketahui kalau lumba-lumba menggunakan ekolokasi, lumba-lumba sebenarnya juga mengandalkan indra penglihatannya.
Dengan indra penglihatan, maka lumba-lumba bisa mencari makan sekaligus menghindari predator yang mencoba mendekat.
BACA JUGA:Jenis Harimau Telah Punah, Ini 5 Fakta Harimau Kaspia
Walaupun tidak bisa melihat warna selain hitam, putih dan abu-abu, tetapi mata lumba-lumba sebenarnya tetap tergolong sangat spesial.
Dikutip dari Sea West, kedua bola mata lumba-lumba dapat digerakkan secara independen dan bebas sehingga hewan ini bisa melihat ke dua arah yang berbeda dalam satu waktu.
BACA JUGA:Kucing Besar Langka, Ini 7 Fakta Harimau Malaya
Uniknya, mata lumba-lumba bisa mendeteksi objek dengan luas hingga 300 derajat di sekitarnya.