Ini Identitas 2 Pria Tewas Dikeroyok di Kampung Bali, 5 Orang Sudah Diamankan di Polresta Bengkulu

Jumat 06 Sep 2024 - 11:31 WIB
Reporter : Fazlul Rahman
Editor : Fazlul Rahman

BENGKULU, KORANRB.ID - Pasca tewasnya 2 pria di Jalan Bali Kelurahan Kampung Bali Kota Bengkulu, Polresta Bengkulu bergerak cepat. 

Adapun kedua korban yang tewas akibat dikeroyok itu berinisial Rz dan WA warga Bungo, Provinsi Jambi.

Selain itu, diketahui saat ini sudah ada lima orang yang diamankan oleh tim gabungan dari Tim Opsnal Macan Teluk Polsek Teluk Segara dan Tim Resmob Macan Gading Polresta Bengkulu

Kelima orang yang diamankan itu 4 pria dan 1 wanita. Namun dari kelimanya, polisi menduga kuat bahwa tiga diantaranya adalah terduga pelaku penganiayaan. 

Kapolresta Bengkulu, Kombes Pol Deddy Nata, membenarkan bahwa pihaknya sudah mengamankan beberapa orang dalam kejadian ini. 

BACA JUGA:Keributan di Kampung Bali Kota Bengkulu, 2 Korban Meninggal Dunia di TKP

BACA JUGA:Di Tengah Ancaman Megatrusht, Bengkulu Diguncang Gempa 5,6 SR Jumat Pagi

"Terkait kejadian ini, kita sudah ada beberapa orang yang kita amankan, 3 orang sebagai terduga pelaku penganiayaan ini" ujarnya. 

Saat ini yang diamankan itu itu masih dimintai keterangan. Selain itu polisi juga sudah mengumpulkan beberapa barang bukti. 

BACA JUGA:Ini Tingkat Kemiskinan Provinsi yang Ada di Pulau Jawa

BACA JUGA:Jangan Salah Sangka, Ini Perbedaan Martabak Bangka dan Terang Bulan

Seperti dilansir koranrb.id sebelumnya, terjadi peristiwa pengeroyokan di Jalan Bali Kelurahan Kampng Bali Kota Bengkulu pada Jumat 6 September 2024 pukul 05.30 WIB. 

Dua pria tewas dikeroyok secara membabi buta oleh sejumlah pelaku menggunakan senjata tajam. Akibat serangan itu, kedua korban yang belum diketahui identitasnya tewas di lokasi. 

Kategori :