KORANRB.ID - Novonesis siap mendukung Indonesia dalam rangka menuju emisi nol bersih pada 2060.
Untuk mewujudkan hal tersebut, Novonesis berkomitmen mendukung Indonesia melalui kekuatan biosolution.
VP Planetary Health Biosolutions APAC Xiafeng Ye menuturkan, pihaknya dapat menciptakan agrikultur yang berkelanjutan.
Serta membantu petani memaksimalkan hasil panen dari lahan yang terbatas.
BACA JUGA: 3 Hari di Tokyo Gift Show, Produk Handicraft Nasabah PNM Ludes Diserbu Pengunjung
BACA JUGA:Fitur Instant Approval SEVA Berikan Kemudahan Kredit Mobil, Catat Lebih 5.300 Selama GIIAS 2024
"Kami juga dapat meningkatkan efisiensi proses dengan mengurangi limbah," katanya saat diwawancarai pada Jumat, 6 Agustus 2024.
Dilanjutkan Xiafeng, pihaknya menyediakan biosolution tidak hanya untuk produksi makanan, tetapi juga bahan bakar.
Biosolution dikatakan dia, mampu mengubah limbah menjadi komiditas bernilai tambah dengan solusi berkelanjutan melalui pemanfaatan sumber daya alam secara optimal.
"Biosolution kami dapat mendukung Indonesia dalam mencapai ketahanan energi dan beralih ke energi bersih dan terbarukan," ujar Xiafeng.
"Biosolution juga serta membuka peluang hilirisasi industri serta menyediakan bahan baku alternatif untuk bioenergi," tambahnya.
BACA JUGA:Kredit Macet Pinjaman Online Gen Z dan Milenial Capai 37,17 Persen
BACA JUGA:Bingung Jual Properti? CV Fortuna Agency Property Telah Hadir di Bengkulu
Lebih lanjut, dia menjelaskan biosolution membantu produsen menjadi lebih fleksibel dalam penggunaan bahan baku dan memaksimalkan hasil minyak serta mengurangi bahan kimia berbahaya.
Biosolution minyak dan lemak dikatakannya dapat mengoptimalkan proses produksi, meningkatkan potensi tanaman, serta menciptakan aliran pendapatan baru dengan mengubah produk sampingan menjadi produk akhir yang bernilai tinggi.