Dimana, hewan ini mempunyai kelenjar khusus di lubang hidungnya, fungsinya untuk menyaring garam dan mengeluarkannya melalui bersin.
3. Apakah bermuda petrel bermigrasi?
BACA JUGA:Teritorial saat Musim Kawin! Berikut 5 Fakta Unik Burung Crimson Rosella
Dikutip dari laman Oiseaux Birds, tidak banyak informasi mengenai pola dan waktu migrasi bermuda petrel ini.
Namun demikian, bermuda petrel kemungkinan menyebar ke utara atau barat laut di Atlantik subtropis sambil mengikuti bagian Gulf Stream yang hangat.
Selain itu, terdapat catatan yang dikonfirmasi tentang keberadaannya di lepas pantai Carolina Utara dan beberapa burung mencapai lebih jauh ke utara, di lepas pantai Atlantik Kanada.
BACA JUGA:Cuma Punya 1 Pasangan Hidup, Ternyata Burung Elang Perenang Handal, Berikut 8 Fakta Menariknya
Dimana, seekor burung muda terlihat 290 km dari Massachusetts di bulan Juni 2009.
Terdapat juga seekor burung dua kali di liang yang sama di sebuah pulau kecil di Azores pada bulan November 2002.
4. Bagaimana cara bermuda petrel berkomunikasi?
Spesies bermuda petrel sebenarnya cukup pendiam pada saat berada di lautan, tetapi jadi lebih vokal di malam hari ketika mengunjungi tempat berkembang biaknya.
BACA JUGA:Teritorial! Berikut 5 Fakta Unik Black Robin, Burung Pemakan Serangga yang Terancam Punah
Bermuda petrel yang kembali ke lokasi sarangnya akan mengeluarkan panggilan kontak pendek yang bernada tinggi.
Adapun nada tersebut dideskripsikan sebagai satu nada lembut atau suara “eet” yang keras dan serak.
Pada saat berada sarangnya, bermuda petrel akan mengeluarkan panggilan lebih pendek, terdengar seperti anak anjing yang merengek.
Selain itu, hewan ini juga cukup vokal pada saat melakukan ritual pertunjukannya di musim kawin.