BACA JUGA:DANAU DENDAM TAK SUDAH
Pada puncak Gunung Kerinci tampak dari kejauhan terbentang Kota Padang, Kota Jambi dan juga Kota Bengkulu. Gunung ini masih berstatus aktif.
3. Gunung Rinjani
Bila didasarkan pada tipenya, Gunung Rinjani merupakan gunung berapi tertinggi kedua di Indonesia setelah gunung berapi Kerinci. Gunung Rinjani berada di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat. Gunung memiliki ketinggian 3.726 mdpl dan terakhir kali meletus pada tahun 1994. Gunung Rinjani menjadi favorit bagi pendaki Indonesia karena keindahan pemandangannya.
BACA JUGA:Bukit Hitam
4. Gunung Semeru
Gunung Semeru merupakan sebuah gunung berapi kerucut di Provinsi Jawa Timur. Gunung ini menjadi gunung tertinggi di Pulau Jawa, dengan nama puncaknya Mahameru memiliki ketinggian 3.676 mdpl. Bila berdasarkan tipe, Gunung Semeru merupakan gunung berapi tertinggi ketiga di Indonesia setelah Gunung Kerinci dan Gunung Rinjan.
5. Gunung Sanggar
Gunung ini memiliki ketinggian mencapai 3.564 meter. Gunung Sanggar berada di Provinsi NTB . Meski tidak populer, namun gunung ini ditetapkan menjadi gunung tertinggi ke-5 di Indonesia.
BACA JUGA:Bukit Bintang Jipang
6. Gunung Latimojong
Gunung Latimojong dikenal juga dengan sebutan Bulu Rantemario. Gunung yang brada di Kabupaten Enrekang Provinsi Sulawesi Selatan ini memiliki ketinggian 3.478 mdpl. Gunung Latimojong berada di Provinsi Sulawesi Selatan.
7. Gunung Slamet