KORANRB.ID – Dugaan pencurian sepeda motor yang menyasar rumah kos Mahasiswa sedang marak di Kota Bengkulu.
Kali ini Genta Apriliansya (21) yang merupakan Mahasiswa asal Kabupaten Mukomuko kehilangan sepeda motor yang digunakan sehari-hari untuk menimba ilmu.
Motor korban yang diduga jadi sasaran tindak pidana pencurian jenis Mio Gear dengan nomor polisi BD 6270 TD.
Tempat Kejadian Perkara (TKP) hilangya motor milik Genta di Jalan Seruni Kelurahan Nusa Indah.
Disampaikan Genta bahwa dirinya kehilangan sepeda motor saat terparkir di depan kamar kos temannya pada dini hari, 23 November 2024 lalu.
“Motor saya hilang di depan kos teman saya pada dini hari. Kalau perkiraan saya itu sekitar pukul 03.00 WIB,” ungkap Genta.
Perkiraan Genta, hilangnya motor tersebut ketika ia sedang lelap tertidur beserta temannya.
“Yang jelas dari mulai kami tidur dan ada yang bangun itu di perkirakan pada pukul 03.00 WIB,” jelas Genata.
Setalah merasa kehilang Genta memutuskan untuk mencari bersama dengan temannya.
Namun tidak ada hasil, setelah itu Genta ditemani teman melaporkan persitiwa ini ke Polisi.
“Kami cari kemana-mana, namun tidak ada akhirnya kami melaporkan kejadian ini Polresta Bengkulu untuk ditindak lanjuti,” terang Genta.
Akibat peristiwa hilangnya motor, Genta mengalami kerugian hingga Rp18 juta.
“Kalau karugian negara yang saya alami itu Rp18 juta seharga sepeda motor,” jelas Genta.
Semantara itu, Kasi Humas Polresta Bengkulu, Iptu Endang Sudarajat mengatakan bahwa memang ada laporan perihal kehilangan dan sudah ditindak lanjuti.
“Ya, benar memang ada laporan kehilangan. Dan personel suduah melakukan pedalaman dan masyarakat terus diminta hati-hati. Sebab memang aksi pencurian sepeda motor sangat marak terjadi,” tutup Endang.