KORANRB.ID - Mengendarai mobil yang belum dilengkapi power steering memang cukup menyiksa. Putaran lingkar kemudi terasa sangat berat, apalagi saat mobil berjalan pelan di jalan sempit dan berbelok tajam. Butuh tenaga ekstra untuk memutar setir.
Hal itu dirasa wajar karena saat ini rata-rata mobil yang berseliweran di jalan sudah berteknologi power steering. Jika kita bandingkan, jumlah antara mobil yang sudah dilengkapi power stering dengan mobil yang belum dilengkapi power stering angka perbanringannya bisa tembus 10 banding 1.
BACA JUGA:4 Jenis Mobil Lawas yang Masih Cocok Digunakan Saat Ini, Mesin Bandel dan Tangguh
Namun walau banyak kelemahan, bukan berarti mobil yang belum dilengkapi power steering tidak bagus. Perlu diketahui power steering hanya berfungsi pada saat mesin mobil sedang menyala. Kerja power steering lebih terasa saat setir dibelokkan dalam kondisi mobil melaju dengan kecepatan rendah. Persisnya saat hendak memarkirkan mobil secara paralel.
Ketika mobil sudah melaju dengan kecepatan normal di jalan raya, hampir tidak ada perbedaan antara mobil yang belum dilengkapi power steering dengan yang sudah power steering. Ternyata mobil yang tidak power steering juga punya kelebihan. Lantas, apa saja kelebihan mobil non power steering?
BACA JUGA:Perlu Diketahui! Ini 3 Penyebab Piringan Cakram Mobil Gimbal
Berikut ini kelebihan mobil yang tidak power steering :
1. Setir Lebih Stabil di Kecepatan Tinggi
Mobil yang tidak memiliki power steering memang memberikan efek berat pada kemudi. Namun dengan keterbatasan itu justru membuat setir menjadi lebih stabil di saat mobil tengah melaju dengan kecepatan tinggi di jalan raya.
Berbeda dengan mobil yang dilengkapi power steering terkadang setirnya terasa seperti terlalu liar ketika dipacu dengan kecepatan tinggi.
BACA JUGA:4 Cara Merawat Radiator Mobil Agar Mesin Tidak Overheat
Terlebih ketika melindas lubang saat mobil dipacu dalam kecepatan tinggi, setir mobil yang tidak power steering akan lebih stabil. Sementara mobil yang sudah power steering, setirnya akan berputar sendiri mengikuti alur roda di jalan. Dampaknya roda mobil menjadi lebih oleng.
2. Spare Part Sederhana dan Murah
Mobil yang belum dilengkapi power steering memiliki sistem penggerak yang lebih sederhana dibanding yang sudah power steering. Mobil yang belum power steering sistem kemudinya langsung terhubung ke bongkot setir tanpa perantara rack and pinion. Karena sistem kerjanya yang sederhana, ketika terjadi masalah untuk perbaikannya lebih mudah.
BACA JUGA: Inilah Penyebab Rem Mobil Matic Ngunci