Bingung Pilih Jurusan Usai Lulus SMA, Ini Salah Satu Jurusan Dengan Keunggulannya

Sabtu 03 Feb 2024 - 16:40 WIB
Reporter : Jeri Yasprianto
Editor : fazlul Rahman

BACA JUGA:8 Cara Menjaga Kesehatan Mata, Nomor 3 dan 6 Mudah Dilakukan

Apalagi dizaman yang sudah sangat maju dan penuh dengan digitalisasi ini, desain grafis sangatlah penting untuk dipelajari dan dipahami. 

Keenam, jurusan ilmu komunikasi merupakan jurusan favorit disetiap universitas di Indonesia. 

Hal ini tak bisa dipungkiri karena jurusan ilmu komunikasi mempelajari yang disukai anak-anak milenial, yakni berkaitan dengan kamera, perkembangan media sosial. 

Hal ini juga terbukti dengan banyaknya mahasiswa baru yang memilih jurusan ilmu komunikasi.

BACA JUGA:3 Hantu Paling Seram di Dunia, Salah Satunya dari Indonesia! Kamu Pernah Melihatnya?

Salah satu alumni jurusan ilmu komunikasi, Yozzi Handekar mengungkapkan kesenangannya saat lulus dan masuk jurusan ilmu komunikasi disalah satu Universitas Negeri. 

Sejak SMA ia memang sudah mencari tahu terkait jurusan terbaik yang akan dipilih dengan menyamakan bidang ilmu yang ingin ia pelajari dan tekuni.

Setelah mencari tahu, ia menemukan jurusan ilmu komunikasi yang dinilai cocok dengan bidang yang ingin pelajari dan tekuni yang mana Yozzi ingin memperdalam ilmu di bidang photography dan desain grafis.

“Setelah saya masuk ke jurusan ilmu komunikasi, tentu apa yang saya perkirakan sejak awal tidak salah, jurusan ilmu komunikasi ini tidak kaku dan banyak ilmu yang saya dapatkan, tak hanya photography dan desain grafis saja,” ujarnya. 

BACA JUGA:Musim Buah Paling Ditunggu di Kabupaten Bengkulu Selatan, Buah Duku Cuma di Jeranglah

Yang awalnya ia tak berani berbicara didepan umum, dengan masuk jurusan ilmu komunikasi ia bisa berani dan pandai berbicara didepan orang banyak. 

Selain belajar materi atau teori, di ilmu komunikasi juga di jurusan ilmu komunikasi juga banyak praktek yang dilakukan, dengan begini membuat mahasiswa lebih memahami ilmu yang sudah dipelajari.

Tak hanya bercerita di dalam kelas atau dari segi akademik, Yozzi juga menceritakan terkait kegiatan mahasiswa ilmu komunikasi yang begitu banyak dan aktif sekali. 

Dengan begini tak membuat kuliah menjadi bosan dan suntuk yang kerap dirasakan oleh para mahasiswa.

“Organisasi mahasiswa ilmu komunikasi sangat aktif sekali, sehingga membuat saja tak bosan, karena kegiatannya sangat banyak sekali, membuat kita tak menjadi mahasiswa kupu-kupu (kuliah pulang-kuliah pulang, red),” terangnya.

Kategori :