Hal ini juga akan membantu anak menyerap informasi dengan lebih cepat,” jelas Diah.
Selain itu, saat sedang mengawasi dan membantu anak belajar, orang tua sebisa mungkin untuk tidak memegang gadget (handphone), karena dapat mengganggu konsentrasi anak untuk bisa memahami materi belajar yang sedang dipelajari.
Disisi lain juga, Diah mengaku terlebih dahulu memastikan tugasnya di rumah sudah selesai dibereskan atau menunda pekerjaan rumah yang belum urgent terlebih dahulu, yang kemudian lanjut dikerjakan setelah tuntas menemani si buah hati belajar.
BACA JUGA:Minggu, KPU Bengkulu Tengah Gelar Penghitungan Ulang Suara Pileg DPRD
“Yang kami terapkan adalah menjauhkan berbagai gadget di rumah ketika jam belajar anak. Sehingga kami sebagai orang tua pun bisa lebih fokus membantu menyelesaikan apa kendala yang dialami anak saat mengerjakan tugas,” demikian Diah.
Biodata:
Nama: Salsabilla Alifa Noah
TTL : 16 Oktober 2017
Anak ke- : 1 (pertama)
Alamat : Jl Mira No 54 Batu Galing Curup Tengah Kab. Rejang Lebong Bengkulu
BACA JUGA:Pelantikan Pejabat Eselon II Tinggal Tunggu Rekomendasi Kemendagri
Sekolah : SD unggulan Aisyiyah taman harapan
Nama Ayah : Renno
Nama Ibu : Diah Permatasari
Pekerjaan Ayah : karyawan swasta
Pekerjaan Ibu : karyawan swasta