KORANRB.ID - Sekarang sudah memasuki bulan Ramadan.
Artinya seluruh umat muslim di dunia diwajibkan untuk menjalankan ibadah puasa.
Namun tak jarang masih banyak ditemukan orang-orang yang tidak berpuasa.
Padahal dia tidak ada alasan untuk tidak berpuasa.
BACA JUGA:Biar Puasa Tidak Lemas Lakukan 6 Hal Ini, Salah Satunya Jangan Banyak Makan Gula
Menjalankan ibadah puasa sebenarnya akan terasa ringan, apabila memang diniatkan didalam hati.
Bahwa apa yang dilakukan, murni sebagai upaya penggugur dosa yang selama ini telah dibuat.
Jika sudah niat ikhlas maka, menjalankan ibadah puasa pasti akan terasa ringan.
Meskipun seharian, tetap menjalankan aktivitas seperti biasa mulai dari bekerja dan lain-lainnya.
BACA JUGA:Kenali 10 Manfaat Cengkih untuk Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Mengurangi Risiko Penyakit Jantung
Bagi yang belum terbiasa menjalankan ibadah puasa, jangan khawatir ada beberapa cara supaya bisa puasa full seharian.
1. Bermain Game
Sekarang adalah zamannya para anak muda yang hampir 100 persen semuanya sudah tau dengan permainan game elektronik baik itu online maupun offline.
Nah cara ini tentu cukup jitu, untuk mengalihkan rasa lapar dan haus saat menjalankan ibadah puasa.
Dengan bermain game, fokus kepada game akan membuat seseorang lupa bahwa dia belum makan dan minum.