Safari Ramadan, Bupati Seluma Ingatkan Bahaya DBD

Selasa 19 Mar 2024 - 22:23 WIB
Reporter : Zulkarnain Wijaya
Editor : Ade HR

Bantuan ini juga disalurkan kepada 99 masjid lainnya di Kabupaten Seluma secara bergantian.

"Mudah mudahan bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi kepentingan kemakmuran masjid yang menerima," jelas Bupati.

Sementara itu, terkait wacana buka bersama (Bukber) dan Open House bagi masyarakat umum saat lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah, Bupati merespon positif adanya hal tersebut.

Mengingat saat ini penyebaran Covid-19 di Kabupaten Seluma sudah nihil dan protokol kesehatan sudah tidak diterapkan.

BACA JUGA:Ini Besaran Zakat Fitrah di Kabupaten Kaur

Namun selanjutnya hal ini akan ia bahas terlebih dahulu bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Seluma, H. Hadianto, SE, M.Si.

"Insya Allah akan ada, namun untuk detailnya akan kita bahas dulu bersama Sekda,"ungkap Bupati Seluma.

Giat safari Ramadan yang dipimpin oleh Bupati Seluma ini turut didampingi Sekda Seluma dan dihadiri Asisten dan Staf Ahli Bupati.

Pengurus Baznas Kabupaten Seluma, pejabat eselon 2 dan 3 di lingkungan Pemerintah Kabupaten Seluma, Camat Seluma Selatan, Kepala Desa Sukarami beserta perangkat, Ketua BPD Desa Sukarami beserta anggota, pengurus masjid Al-Middin, serta masyarakat Desa Sukarami.

BACA JUGA:Kota Bengkulu Masuk 10 Besar Nominasi PPD 2024

Untuk diketahui, safari Ramadan tahun ini ada 100 masjid yang akan dikunjungi Bupati Seluma dan rombongan. 

Jumlah masjid yang akan dikunjungi ini tidak jauh berbeda dengan jumlah pada safari Ramadan tahun 1444 Hijriah lalu.

Termasuk juga bantuan uang tunai yang diberikan yakni sejumlah Rp2,5 juta per masjid.

Artinya Pemkab Seluma menggelontorkan dana total Rp250 juta dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Seluma 2024.

BACA JUGA:DTPHP Provinsi Bengkulu Gelar Rapat Koordinasi Antar Lembaga, Dukung Program PAT

Dana Rp2,5 juta tersebut murni diberikan kepada pengelola masjid untuk digunakan dalam kepentingan kemakmuran masjid.

Kategori :