44 Calon Panwascam di Kepahiang Bersaing
44 calon Panwascam di Kepahiang bersaing--heru/rb
KORANRB.ID - Hingga Selasa 7 Mei 2024 petang, sudah terdata 44 pelamar yang memasukkan berkas seleksi terbuka Panwascam di sekretariat Bawaslu Kabupaten Kepahiang. Dari jumlah pelamar calon anggota Panwascam Pilkada 2024 tersebut, hanya 12 orang saja yang nantinya akan terpilih.
Anggota Bawaslu Kabupaten Kepahiang Kordiv Hukum Pencegahan Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat, Erwin Prianto saat diwawancarai menerangkan sesuai tahapan pihaknya akan melakukan penelitian dan verifikasi berkas administrasi mulai 9-11 Mei 2024 mendatang.
"Kita sudah menerima 44 berkas lamaran calon anggota Panwascam Pilkada 2024," ujar Erwin.
Hasil seleksi administrasi nantinya, akan diumumkan pada 12 Mei 2024 yang langsung dilanjutkan dengan pelaksanaan tes tertulis pada 13-14 Mei 2024.
BACA JUGA:Pilkada Kepahiang: Nata-Hafizh vs Windra-Ramli, Riri Jalur Perseorangan?
BACA JUGA:Ini Penantang Serius Petahana Pilkada Kepahiang 2024: Windra - Ramli Kembalikan Berkas ke Nasdem
"Untuk pengumuman hasil tes tertulis kita sampaikan pada 17 Mei 2024," tambah Erwin.
Dari sini, akan dilanjutkan kepada tahapan wawancara pada 18-20 Mei 2024. Hasil akhir rangkaian seleksi calon anggota Panwascam 2024, akan diumumkan pada 23 Mei 2024.
"Untuk pelantikan, sesuai jadwal dilaksanakan pada 24-25 Mei 2024," ujar Erwin.
Diketahui, masa pendaftaran seleksi terbuka Panwascam Pilkada 2024 ini sudah dibuka sejak 5-7 Mei 2024.
BACA JUGA:Serius Hadapi Pilkada Seluma, Erwin Gandeng 8 Partai
BACA JUGA:Ketua DPRD Seluma, Nofi Eriyan Tegaskan Ikut Pilkada, Ambil Formulir Penjaringan Cabup di PDI-P
Dari 24 orang Panwascam yang akan bertugas di 8 kecamatan, dengan setiap kecamatan terdapat 3 orang Panwascam terpilih.
Pada seleksi tahap pertama, sudah terpilih 12 calon anggota Panwascam dari jalur seleksi existing.