Kasat Lantas dan Kapolsek Semidang Alas Polres Seluma Dimutasi, Ini Penggantinya

Dua pejabat utama (PJU) jajaran Polres Seluma kembali dilakukan mutasi, yakni diposisi Kasat Lantas dan Kapolsek Semidang Alas.--

SELUMA, KORANRB.ID - Dua pejabat utama (PJU) jajaran Polres Seluma kembali dilakukan mutasi, yakni diposisi Kasat Lantas dan Kapolsek Semidang Alas.

Hal ini mengacu pada Surat Telegram Kapolda Bengkulu dengan nomor : ST / 145 / V / KEP. / 2024 yang dikeluarkan pada tanggal 13 Mei 2024.

Adapun isi dari mutasi tersebut yakni Iptu. Teguh Prasetyo, S.Trk NRP 94031206 dari Kasat Lantas Polres Seluma Polda Bengkulu dimutasikan sebagai Pama Polres Seluma Polda Bengkulu (Dalam rangka DIK STIK - PTIK)

BACA JUGA:Kasat Narkoba Polres Rejang Lebong Dimutasi

Kemudian Iptu. Gema Pipi Arizon, S. Sos, MH NRP 83060481 dari Kapolsek Semidang Alas Polres Seluma Polda Bengkulu diangkat dalam jabatan baru sebagai PS. Kasat Lantas Polres Seluma Polda Bengkulu

Sebagai gantinya Ipda. Mirwan Afriansyah, S.Sos NRP 74040063 dari Kanit Reskrim Polsek Sukaraja Polres Seluma Polda Bengkulu diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolsek Semidang Alas Polres Seluma Polda Bengkulu

Diakhir surat telegram, kepada para perwira tersebut segera melaksanakan tugas di kesatuan baru paling lambat 14 hari, terhitung tanggal ditetapkan mutasi.

Kapolres Seluma, AKBP. Arif Eko Prasetyo, SIK, MH didampingi Kasi Humas, AKP. Andi Winawan, SE, MM membenarkan bahwa adanya mutasi tersebut.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Heboh! 2 Unit Mobil Dilempar OTD di Jalan Raya Curup Timur

Dikatakannya bahwa mutasi merupakan hal yang biasa terjadi di tubuh Polri.

“Kasat Lantas yang sebelumnya sekolah, jadi jabatan yang ditinggalkan harus diisi. Begitu juga dengan jabatan yang Kapolsek Semidang Alas yang kosong harus diisi,”tegas Kapolres Seluma.

Untuk diketahui, PERATURAN KEPALA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA NOMOR 16 TAHUN  2012 TENTANG MUTASI ANGGOTA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA.

Sifat mutasi terbagi menjadi tiga, yakni bersifat promosi, setara dan demosi.

BACA JUGA:Galang Kekuatan Politik, Rohidin Optimis Bakal Diusung PKS di Pilgub Bengkulu 2024

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan