3 Besar Seleksi JPTP Lebong, Menanti Rekomendasi KASN

JPTP: Tiga besar hasil seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Lebong, sudah diserahkan Tim Seleksi (Timsel) ke Bupati Lebong, Kopli Ansori. DOK/RB--

Untuk itu, para peserta seleksi 7 JPTP Lebong diminta bersabar, sembari menunggu hasil perekapan niali selesai dilakukan.

"Belum, masih ada beberapa Tim sel yang masing-masing melakukan perekapan nilai peserta," ujar Ketua Timsel JPTP Pemkab Lebong, H. Mustarani Abidin, SH.,M.Si, saat dikonfirmasi RB, Jumat, 10 April 2024.

BACA JUGA: Catat Persyaratannya, Ada Rp350 Juta Bantuan Sosial Untuk Pasien Rawat Inap

BACA JUGA:Masih DPO, Penetapan Tsk Jilid II Korupsi KUR BRI Lebong Segera Menyusul

Diterangkan Mustarani, perekapan nilai dilakukan untuk menentukan tiga besar para peserta selek JPTP Lebong. 

Setelah nilai selesai direkap, barulah akan disampaikan kepada Bupati Lebong, Kopli Ansori untuk dijadikan pertimbangan.

"Nanti pasti di umumkan setelah perekapan nilai selesai," singkatnya. 

Untuk diketahui, dalam seleksi JPTP Lebong tahun ini, di ikuti oleh 13 olah peserta yang akan mengisi tujuh jabatan di lingkungan Pemkab Lebong. 

Ke 13 orang peserta ini, sudah selesai mengikuti seleksi dan sudah dilakukan penilaian oleh Timsel melalui Rapat Pleno untuk menetukan tiga besar. 

Rapat Pleno dilaksanakan Pansel JPTP Pemkab Lebong, Selasa, 7 April 2024. 

Sedangkan, asessmen 13 peserta seleksi JPTP Pemkab Lebong sudah dilaksanakan sejak 5 Mei 2024 lalu. 

Tahapan wawancara dan pembuatan makalah, selesai dilaksanakan sejak 6 Mei 2024 lalu. 

7 OPD tersebut, meliputi Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) dan Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD).

Kemudian, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3APPKB), Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud), Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), dan Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfoti SP). 

13 Peserta seleksi JPTP Pemkab Lebong meliputi, Iwan Jang Jaya, SE., M.Ap, Gusmawati, SH., MH, Dodi Irawan, ST, Danial Paripurna, SE dan M. Ronaldi, S.Pd., ME.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan