Kopli Tunggu Putusan PAN, Muncul 3 Pesaing Kuat Pilkada Lebong
Kopli Tunggu Putusan PAN, Muncul 3 Pesaing Kuat Pilkada Lebong--Antok/rb
LEBONG, KORANRB.ID – Bupati Lebong, Kopli Ansori belum bisa memastikan diri apakah akan kembali maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lebong 2024.
Saat ini dia masih menunggu rekomendasi dari Dewan Pengurus Pusat (DPP) dan Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Bengkulu.
Ini terkait keinginannya untuk maju dalam Pemilihan Walikota (Pilwakot) Bengkulu 2024.
Kopli sudah mendaftar sebagai kandidat bakal calon Walikota dalam penjaringan yang dilakukan oleh Dewan Pengurus Daerah (DPD) PAN Kota Bengkulu.
BACA JUGA: Rohidin dan Rosjonsyah Bersaing Rebut Rekomendasi PPP
Saat ini, Kopli tinggal menanti rekomendasi dari partai yang sudah membesarkan namanya di kancah perpolitikan di Provinsi Bengkulu tersebut.
Apakah memberikan restu padanya maju dalam Pilwakot Bengkulu atau kembali maju ke Pilkada Lebong.
Saat ditanyai, Kopli Ansori mengatakan dimana saja dia akan direkomendasi dia akan menerima.
Asalkan dirinya tetap bisa berbuat untuk rakyat bersama partai yang mendudukannya sebagai Bupati Lebong, yakni PAN.
BACA JUGA:Berhaji Tanpa Visa, Ancaman Denda hingga Pidana Penjara
‘’Kita tunggu saja nanti bagaimana keputusan partai, soal rekomendasi kepada saya,’’ singkat Kopli.
Peluang Kopli Ansori untuk melanjutkan kepemimpinannya di Kabupaten Lebong memang sangat besar.
Apalagi dia merupakan calon bupati petahana jika maju di Pilkada Lebong.
Apalagi dalam Pemilu 2024 lalu, PAN menang mutlak dalam kontestasi Pemilihan Legislatif (Pileg) tingkat Kabupaten Lebong 2024.