10 Bekal Makanan Saat Pergi Haji, Tidak Cepat Basi dan Tetap Lezat

10 Bekal Makanan Saat Pergi Haji, Tidak Cepat Basi dan Tetap Lezat--

KORANRB.ID - Saat melaksanakan ibadah haji, jangan lupa membawa bekal makanan. Namun tentunya bekal jamaah haji terbatas.

Oleh sebab itu pilihlah bekal yang praktis dan tahan basi.

Inilah beberpa bekal haji yang biasa dibawah oleh para jamaah haji umat Islam ke Makka dan Madinah. Selain praktis dan tidak cepat basi, makanan ini lezat dan mempunyai ciri khas Indonesia banget lho.

Abon, Makanan ini sangat praktis dan tidak mudah basi. Jadi makanan ini sangat direkomendasikan dibawa saat berpergian haji. Abun sangat Cocok saat disantap dengan nasi putih hangat.

 BACA JUGA:Warga Seluma Timur Duel Saat Gotong Royong, Dua Korban Dilarikan ke RSUD

Dendeng sapi, makanan ini menjadi salah satu makanan favorit yang kerap dibawa para jamaah haji. Makanan ini diawetkan jadi tidak mudah basi.

Dendeng sapi cukup dipanaskan lalu digoreng kembali rasanya akan tetap nikmat.

Rendang, menjadi salah satu makanan terlezat di dunia rendang menjadi salah satu pilihan yang wajib dibawa saat bepergian haji.

Sebaiknya Bawalah rendang dalam kemasan untuk bekal makanan. Saat sampai di Makkah cukup dipanaskan saat akan menyantapnya.

Orek tempe kering, di Arab Saudi sangat sulit untuk menemukan tempe oleh sebab itu jamaah haji lebih baik membawa tempe untuk bekal di sana.

Salah satunya membawa Orek tempe kering di dalam wadah untuk tahan lama.

 BACA JUGA:8 Manfaat Ulat Sagu Untuk Kesehatan, Ini Penjelasannya

Kentang kering Mustopa, makanan ini sangat praktis dan bisa menjadi andalan saat berada di Makkah. Makanan ini sangat renyah dan cukup disantap dengan nasi hangat akan tetap nikmat.

Sambal cumi asin, makanan satu ini tidak Kalah praktis dengan makanan lainnya. Kamu bisa membawa sambal cumi asin Masan untuk disantap di Makkah.

Sambal ikan Teri, jangan lupa untuk membawa sambal satu ini saat berpergian haji. Selain praktis makanan satu ini sangat lezat saat disajikan dengan lauk lainnya.

Usus kering, makanan satu ini tidak cepat basi dan sangat cocok untuk dibawa pergi haji.

BACA JUGA:Mengunyah Permen Karet Ternyata Memiliki Banyak Manfaat Loh! Salah Satunya Bisa Mengurangi Stres

Serundeng, makanan satu ini sangat cocok saat dipadukan dengan rendang dan dendeng.

Bawang goreng, jangan lupa untuk membawa makanan satu ini. Aroma yang harum tekstur yang renyah dan rasa yang gurih.

Jadi tidak salah kamu membawa bawang goreng saat berpergian ke Makkah dan Madinah. (*)

 

 

 

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan