Bawa Muatan Gendut, Selain Sebabkan Kecelakaan Ini Dampak Bagi Truk Anda

Bawa Muatan Gendut, Selain Sebabkan Kecelakaan Ini Dampak Bagi Truk Anda--

KORANRB.ID – Selain menyebabkan bahaya kecelakaan, membawa angkutan “Gendut” atau melebihi kemampuan mobil juga bisa membawa dampak negatif pada mobil anda.

Saat ini angka investasi di Bengkulu terutama sektor pertambangan dan perkebunan.

Meningkatnya bisnis pertambangan dan perkebunan ini juga seiring dengan usaha angkutan masyarakat dan menggunakan truk.

Saat ini tercatat terdapat 61.943 unit truk yang berasal dari Provinsi Bengkulu.

Jumlah ini belum termasuk truk milik warga Provinsi Bengkulu yang masih terdata berasal dari Provinsi lain.

Rendahnya biaya terkadang membuat pemilik truk membawa muatan melebihi kapasitas angkutan truk atau muatan “Gendut”.

Tahukah anda hal tersebut bukan hanya membahayakan pengemudi dan pengguna jalan lain karena menjadi rawan kecelakaan.

BACA JUGA:Makanan Gizi Seimbang Jamaah Haji, Wajib Diterapkan Sebelum Berangkat

Namun kebiasaan tersebut juga bisa membuat kerusakan pada truk anda.

Berikut kerusakan yang mungkin anda alami lantaran membawa muatan gendut.

1. Patah As Roda

Salah satu penahan bobot muatan kendaraan adalah As roda.

Bagian ini bisa saja patah jika anda mengangkut muatan diatas kapasitas atau kemampuan mobil anda.

Apalagi jika kendaraan anda kebetulan menggilas lubang jalan sehingga membuat beban As roda di salah satu sisi menjadi tibha-tiba lebih berat.

Saat As roda patah, anda tidak akan bisa mengandalikan mobil anda karena sebagian roda tidak berfungsi normal.

BACA JUGA:Profil Ketua KPU RI Dari Masa ke Masa

Jika tidak benar-benar hati-hati, maka kecelakaan bisa menimpa anda atau kendaraan anda.

2. Patah Per

Selain dengan as roda, per mobil terutama truk adalah per lempengan besi beberapa ukuran.

Per tersebut berfungsi mengayun kendaraan saat beban memenuhi bagian bak truk.

Namun jika beban terlalu berat, per tersebut bisa patah kapan saja terutama saat truk melaju di jalan yang berlubang atau jalan jelek dimana per akan berfungsi mengayun kendaraan.

Meski mungkin potensi terjadi kecelakaan kecil, namun anda harus menghentikan kendaraan anda.

Kecuali jika anda tetap bisa mengendalikan kendaraan anda dengan kondisi limbung karena salah satu per patah.

BACA JUGA:7 Senam Populer di Indonesia, Bisa Dilakukan Secara Individu dan Kelompok

3. Ban Meledak

Beban yang berat yang tidak mampu ditahan as roda dan per juga akan bertumpu pada ban kendaraan anda.

Hal ini akan membuat ban mobil anda rawan meledak apalagi jika tekanan angin ban truk anda tidak normal dan tidka sama satu sama lain.

Kerusakan ini juga sangat menyebabkan terjadi kecelakaan tertuama saat mobil melaju di jalan aspal.

Ketika ban meledak, stir anda akan tiba-tiba berat ke satui arah.

Jika anda tidak konsentrasi dalam mengemudi, maka ancaman kecelakaan akan menimpa anda.

4. BBM Boros

Anda perlu heran jika kebutuhan BBM anda meningkat atau konsumsi BBM tidak sesuai dengan catatan dealer mobil anda.

BACA JUGA:Jangan Ngaku Sok Tahu Politik, Kalau Belum Tahu 18 Partai Politik dan Pemimpinya

Truk yang mengangkut muatan “gendut” artinya harus bekerja ekstra.

Putaran mesin akan semakin berat membawa beban muatan sehingga BBM yang dibutuhkan juga lebih banyak.

Jika muatan gendut menjadi kebiasaan dan berlangsung dalam waktu lama, maka akan terjadi kerusakan mesin dan menyebabkan mobil akan boros.

Bahkan, asap hitam lebih serinjg terlihat di knalpot mobil anda meskipun  tidak membawa muatan gendut.

5. Kerusakan Dump

Bagi anda pemilik truk dengan fasilitas Dump juga harus siap-siap memperbaiki bagian dump.

Dump bukan hanya disesuaikan dengan jenis ataupun dimensi kendaraan, namun dibuat beban maksimal sesuai data tahan angkutan kendaraan.

BACA JUGA:Resah Dengan Keberadaan Kutu Beras? Ini 6 Cara Menghilangkan Kutu Beras Secara Alami

Jika anda mengangkut beban lebih besar dari tonase kendaraan, artinya saat membongkar muatan Dump juuga akan bekerja ekstra.

Jika sering dilakukan maka kerusakan dump bukan tak mungkin terjadi.

Hal ini tentunya tak anda inginkan, apalagi harga dump baru maupun perbaikan biasanya sangat mahal. (*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan