Bupati Mian Sukses Buat MTQ Provinsi Bengkulu di Bengkulu Utara Lebih Meriah, Juga Paparkan Ini

Bupati Mian buat sukses MTQ Provinsi Bengkulu di Bengkulu Utara lebih meriah, juga paparkan ini --shandy/rb

Bupati Mian Sukses Buat MTQ Provinsi Bengkulu di Bengkulu Utara Lebih Meriah, Juga Paparkan Ini 

KORANRB.ID – Pemda Bengkulu Utara sudah sukses melaksanakan pembukaan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Bengkulu yang dilaksanakan di Bengkulu Utara.

Ratusan khafilah dari masing-masing kabupaten dan kota sudah mulai unjuk kebolehan dalam sestiap cabang pertandingan. 

Bupati Mian sukses buat MTQ Provinsi Bengkulu di Bengkulu Utara lebih meriah, juga paparkan ini 

Meskipun diwarnai hujan, namun pelaksanaan pembukaan MTQ yang digelar Rabu malam 5 Juni 2024  berlangsung meriah.

BACA JUGA:Produk Daerah Bengkulu Utara Diperkenalkan di MTQ Provinsi Bengkulu

BACA JUGA:Berlangsung Meriah, Gubernur Rohidin Minta MTQ jadi Penguatan Nilai Keislaman

Acara ini dihadiri oleh Gubernur Bengkulu Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah, MMA serta beberapa kepala dan wakil kepala daerah yang ada di Provinsi BEgnkulu yang juga hadir dalam acara pembukaan tersebut.

Gubernur Bengkulu Rohidin mengucapkan selamat dan terima kasih pada Bupati Ir. H Mian dan jajaran yang sudah menyiapkan pelaksanaan MTQ secara maksimal dan meriah. “Saya ucapkan terima kasih pada semua pihak yang terlibat,” terangnya. 

Bahkan Gubernur Rohidin sudah turun sendiri ke stand-stand pemeran yang dibuat Pemda Bengkulu Utara dalam rangka memeriahkan MTQ tingkat Provinsi tersebut.

Ia melihat antusiasme masyarakat Bengkulu Utara menyambut acara MTQ Provinsi ke-36 tahun ini Bengkulu Utara. 

BACA JUGA:Keakraban Kafilah MTQ Provinsi Bengkulu dalam Malam Taaruf di Bengkulu Utara

BACA JUGA:Ribuan Warga Meriahkan Pawai Taaruf Sambut MTQ di Bengkulu Utara

“Saya sangat melihat antusiasme masyarakat dengan kegiatan MTQ, jika jiwa cita terhadap Alquran ini terus ditanamkan di masyarakat, maka kita semua akan memperoleh berkah dari Allah,” terangnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan