Perpusda Seluma Sediakan 6 Ribu Buku Bacaan untuk Menambah Wawasan Pelajar
BACA: Salah satu ruang baca di gedung Perpusda Seluma.-foto: izul/koranrb.id-
KORANRB.ID - Gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Seluma menyiapkan lebih dari 6 ribu buku bacaan yang siap dibaca oleh para pengunjung.
Mayoritas pengunjung merupakan pelajar PAUD/TK, SD, SMP dan SMA di Kabupaten Seluma.
Dengan adanya buku bacaan ini diharapkan dapat menambah wawasan pelajar.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Marhakidinata, S.Pd mengatakan dengan banyak buku dengan jenis dan genre yang banyak, dapat menumbuhkan dan memotivasi minat baca sejak dini.
BACA JUGA:Berlangsung Meriah, Gubernur Rohidin Minta MTQ jadi Penguatan Nilai Keislaman
Bahkan tidak hanya untuk pelajar, semua kategori umur pun boleh berkunjung ke Perpusda untuk membaca buku.
“Tujuan awal pendirian Perpusda memang untuk semua kalangan, mulai dari pelajar, mahasiswa bahkan orang unum. Namun kebanyakan di kalangan pelajar, karena direntang usia muda tentunya memiliki rasa penasaran yang tinggi akan suatu hal,” terang Marhakidinata.
Jenis bukunya pun beragam, mulai dari pengetahuan umum, pengetahuan alam, agama dan kebudayaan,politik, ekonomi dan pengetahuan lainnya.
Bahkan untuk kalangan anak TK maupun PAUD juga telah disediakan buku bergambar yang menarik minat baca mereka.
Dengan demikian, pada usia tersebut anak-anak dapat membentuk kesiapan dirinya untuk menghadapi masa sekolah dan masa depannya.
BACA JUGA:Ini Jadwal Puasa Zulhijah Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah Tahun 2024
"Berbagai jenis buku telah kita siapkan, jadi semua kalangan bisa menikmatinya," jelas Marhakidinata.
Perpusda Seluma juga kembali akan menerima tambahan koleksi buku, jumlahnya hingga 1.000 buku.
Buku ini berasal dari Perpustakaan Nasional (Perpusnas) yang merupakan tindaklanjut atas usulan dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Seluma beberapa waktu lalu.