Balon Bupati Bengkulu Utara Arie Mulai Otak-atik Nama Balon Wakil Bupati

Balon bupati Bengkulu Utara Arie mulai otak-atik nama balon wakil bupati --shandy/rb

Termasuk partai Gerindra yang saat ini sudah ada pembicaraan panjang dan diyakininya bisa ikut mendukungnya dalam Pilkada nanti.

“Untuk Gerindra saat ini kita sudah dalam pembicaraan yang serius dan mudah-mudahan akan juga ikut mengusung nantinya,” terangnya.

BACA JUGA:Fikri Tunggu Instruksi Partai di Pilkada Rejang Lebong, Syamsul Koalisi Gemuk, Hendra Tetap Optimis

BACA JUGA:Rawan Pelanggaran, Bawaslu Bengkulu Selatan Ajak Awasi Tahapan Coklit Data Pemilih Pilkada

Ia mengakui jika sampai saat ini hanya ada PKS dan Golkar yang memang belum menentukan sikap.

Namun ia menilai hal tersebut menjadi kewenangan Parpol yang sepenuhnya ia hormati.

“Kita siap mengikuti mekanisme yang ada di masing-masing parpol dan tentunya kita berharap sebanyak-banyaknya mendapatkan usungan dari parpol-parpol tempat kita mendaftar,” terangnya.

Namun terkait kabar jika Partai Golkar mengajukan bakal calon wakil bupati mendampingi Arie, Arie tak membantah hal tersebut.

BACA JUGA:Dialog KAMMI Bahas Pilkada, Dempo Xler: Pemuda Harus Kritis

BACA JUGA:Pilkada Seluma: Arah 7 Parpol Tunggu Survei, 2 Tokoh Utama

Ia menerangkan jika hal tersebut wajar-wajar saja disampaikan oleh Parpol, Golkar sendiri berdasarkan hasil Pemilu Februari lalu memiliki 5 kursi DPRD Bengkulu Utara.

“Tidak salah tentunya parpol menawarkan agar kadernya menjadi bakal calon wakil Bupati. Apalagi saat ini semua pihak dan tokoh kita pertimbangkan,” terangnya.

Jika Gerindra benar memberikan dukungannya pada Arie dan bakal cawabupnya nanti.

Maka Arie sudah mengantongi 23 kursi parlemen minus 2 kursi PKS dan 5 kursi Golkar.

BACA JUGA:Ipar Petahana Pastikan Tetap Maju Pilkada Kaur

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan