Hingga Juni 2024, Polres Kaur Tangani 9 Kasus Asusila

SAMPAIKAN: Kasat Intel saat menyampaikan jumlah kasus tindak pidana asusila hingga bulan Juni. RUSMAN AFRIZAL/RB--

KORANRB.ID - Tingkat tindak pidana asusila di Kabupaten Kaur masih cukup tinggi.

Bagaimana tidak, hingga Juni 2024 Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Kaur mencatat ada sebanyak 9 kasus yang telah mereka tangani.

Di antara 9 kasus, 7 kasus telah dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Kaur untuk di tindak sesuai hukum yang berlaku. 

Dari 9 kasus tindak pidana asusila ini, juga telah ditetapkan sebanyak 12 orang sebagai tersangka.

BACA JUGA:Pekan Depan, JPU Hadirkan 12 Saksi Perkara Korupsi PNPM

BACA JUGA:Hingga Juni, 14 Kasus Laka Lantas di Kaur, 2 Koban Meninggal Dua

Dua perkara lagi sekarang sedang dalam tahapan melengkapi syarat dan dalam waktu dekat ini akan dilimpahkan ke Kejari Kaur.

Sungguh cukup miris memang melihat kondisi di Kabupaten Kaur, apalagi kasus asusila yang ditangani ini hampir rata-rata melibatkan anak di bawah umur sebagai korban.

Bahkan tersangka dari kasus ini juga merupakan orang terdekat dari korban, dari orang tua kandung, orang tua tiri, sanak kerabat hingga pacar korban.

"Hingga Juni, untuk perkara tindak pindana Asusila yang di tangani sudah ada sebanyak 9 kasus," ungkap Kapolres Kaur AKBP H. Eko Budiman S.IK, M.IK, M.Si, melalui Kasat Reskrim AKP Joni Manurung SH, MH.

BACA JUGA:4 Motor dan 6 Kulkas Ikut Terpanggang di Kebakaran Padat Karya, Kapolsek: Sementara Korsleting Listrik

BACA JUGA:Sempat Dikira Bunuh Diri, Ini Penyebab Biduan Dangdut Seluma Meninggal

Kasat mengungkapkan, kurangnya sosialisasi serta faktor media sosial yang berkembang begitu cepat di kalangan masyarakat tanpa ada batasan menjadi salah satu alasan mengapa kasus tindak asusila di Kabupaten Kaur masih cukup tinggi. 

Banyak sekali pengakuan dari para tersangka, yang mengungkapkan bahwa mereka melakukan tindakan tidak terpuji tersebut karena terpengaruh oleh media sosial.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan