Petahana Diisukan “Borong” Parpol, Teddy-Gustianto Terancam Gagal Maju Pilkada Seluma
Petahana diisukan “Borong” parpol, Teddy-Gustianto terancam gagal maju Pilkada Seluma --zulkarnain wijaya/rb
Terkait parpol pengusung, saat ini informasi terbaru partai PAN diisukan telah memberi rekomendasi kepada Bupati Seluma, Erwin Octavian, SE untuk maju kembali dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Seluma 2024. Ini statement resmi Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Seluma.
Disampaikan Ketua DPD PAN Seluma, Billy Sunardi melalui Ketua Tim Penjaringan Anang Nuril Huda.
Hingga saat ini partai PAN terkhususnya DPD PAN Seluma belum dapat memberikan tanggapan apapun terkait isu yang beredar.
Karena menurutnya, partai PAN akan tetap menjaga marwah dan wibawanya, sehingga tidak dapat terburu buru mendaklarasikan apapun sampai waktunya tiba.
Hingga saat ini Partai PAN masih akan menjaga ritme dan mematangkan skenario terkait Pilkada Seluma. Jadi tentunya tidak akan sembarangan memberikan informasi, terlebih lagi jika belum diberi lampu hijau dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN.
“Saat ini kita belum dapat berstatement apapun, kita masih menjaga ritme. Tentunya PAN tidak akan bertindak terburu buru sebelum waktu resminya tiba,”papar Anang.
Namun yang pasti, Anang mengatakan bahwa paling lambat akhir bulan ini, partai yang memiliki logo matahari warna putih yang bersinar tersebut akan memberikan kepastian terkait kemana “Arah” kapal ini akan berlabuh.
Tidak hanya memberikan rekomendasi, namun Anang menegaskan bahwa PAN akan langsung mendeklarasikan siapapun calon yang nantinya akan didukung.
“Kita tunggu saja, paling lambat akhir bulan ini sudah ada namanya. Nantinya akan kita deklarasikan,”ucap Anang.
Untuk diketahui pada penjaringan pilkada lalu, hanya Erwin Octavian dan Teddy rahman yang mendaftar sebagai cabup di PAN Seluma.
Saat PAN membuka penjaringan untuk calon kepala daerah (Cakada) beberapa waktu lalu, memang dua nama tersebut yang mendaftar.
Setelah penjaringan ditutup, dua nama tersebut diserahkan ke DPP PAN melalui DPW PA .
Setelah itu dari DPP PAN memerintahkan DPD PAN untuk melakukan survei terlebih dahulu kepada seluruh nama yang mendaftar.
Jadi, apapun informasi yang tersebar terkait arah dukungan PAN tentang Pilkada Seluma, belum sepenuhnya akurat karena hingga saat ini belum ada keputusan resmi.
“Hingga saat ini kedua peluangnya masih sama, baik Erwin maupun Teddy. Belum ada keputusan resmi,”tegas Billy.