Tahan pada Suhu -20°C! Berikut 5 Fakta Unik Makaka Jepang
Makaka Jepang. Foto: Ilustrasi/ fran sinatra/ ai creator/ koranrb.id--
BENGKULU, KORANRB.ID- Ternyata, di balik tingkahnya yang lucu dan menggemaskan pada saat berendam di onsen, Makaka Jepang menyimpan segudang kemampuan unik yang tidak terduga.
Ya, monyet salju tersebut bukanlah sembarang monyet.
BACA JUGA:Hewan Raksasa! Berikut 5 Fakta Unik Sapi Laut, Punah karena Ulah Manusia
Kemungkinan kamu sudah familiar dengan gambar-gambar hewan ini yang sedang berendam di pemandian air panas alami untuk menghangatkan diri di musim dingin.
Tetapi, tahukah kamu bahwa Makaka Jepang juga mempunyai kemampuan berenang jarak jauh, berkomunikasi dengan suara “coo”, menggunakan alat, bahkan mentransmisikan budaya antar generasi?
BACA JUGA:Benarkah Pertanda Ada makhluk Halus? Berikut 7 Fakta Unik Tokek Rumah
Telah dirangkum koranrb.id, berikut 5 fakta unik makaka jepang, adalah:
1. Makaka Jepang mempunyai kemampuan beradaptasi dengan iklim yang dingin
Makaka Jepang mempunyai bulu yang tebal dan dapat menyesuaikan diri dengan suhu serendah -20°C.
BACA JUGA:Punya Peran Penting! Berikut 5 Fakta Unik Burung Hering, Burung yang Menyeramkan
Adapun bulu pada monyet salju ini akan lebih tebal ketika suhu turun, maka hal tersebut dapat membantu hewan ini bertahan dalam kondisi yang sangat dingin.
Selain itu, monyet salju tersebut juga mempunyai perilaku sosial yang unik di mana mereka berhimpun untuk saling menghangatkan, terutama saat berendam di onsen (pemandian air panas alami).
BACA JUGA:Mempesona! Berikut 5 Fakta Unik Burung Ibis Merah, Burung yang Suka Bermigrasi
Dengan mempunyai kemampuan adaptasi ini, maka tidak hanya akan menunjukkan kecerdasan mereka dalam menghadapi perubahan lingkungan, namun juga pentingnya perilaku sosial dalam kelangsungan hidup spesies.