Pemkab Bengkulu Tengah Bakal Terima 413 Formasi CPNS, Sudah Disetujui MenPANRB

CPNS: Pembagian SK CPNS dan PPPK yang dilaksanakan Pemkab Bengkulu Tengah beberapa waktu lalu. Tahun ini pemkab akan buka penerimaan CPNS sebanyak 413 formasi.-foto: dok/koranrb.id-

Untuk diketahui, kuota 413 CPNS ini untuk penerimaan formasi tenaga teknis dan tenaga kesehatan saja.

Sebab untuk tenaga guru diakomodir melalui penerimaan PPPK. 

Dari 413 formasi tersebut, 125 khusus penerimaan tenaga kesehatan untuk memenuhi kebutuhan sumber daya manusia (SDM) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bengkulu Tengah. 

BACA JUGA:Dijerat Pasal Pemerasan, Ini Pengakuan Lengkap Sekcam Air Besi Pasca Ditetapkan Tersangka

“Dari 413, 125 untuk kebutuhan tenaga kesehatan. Baik itu untuk dokter spesialis, apoteker, perawat, bidan tenaga laboratorium. Termasuk juga untuk tenaga fungsional dan tenaga pelaksana di Dinas Kesehatan (Dinkes) Bengkulu Tengah,” terangnya.

Sedangkan sisanya tenaga teknis untuk mengisi kekurangan SDM di setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Hampir semua OPD di lingkungan Pemkab Bengkulu Tengah mendapatkan kuota sesuai kebutuhan yang disampaikan.

“Semua OPD mendapatkan jatah kuota CPNS, namun OPD yang terbanyak tetap Sekretariat Daerah dan Inspektorat,” beber Lipi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan