Masuk Tahap Sosialisasi, Kaur Terima Kuota PSR 150 Hektare

JELASKAN: Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kaur, Kastilon Sirad, S.Sos menjelaskan program peremajaan sawit tahun 2024.--RUSMANAFRIZAL/RB

BACA JUGA:200 Pelaku Usaha jadi Merchants QRIS Bank Bengkulu

Terutama untuk para pemilik sawit yang pohon sawitnya sudah tua dan hasil panennya sudah tidak maksimal lagi.

Maka dari itu, Dinas Pertanian Kaur mengajak seluruh camat se Kabupaten Kaur untuk melakukan sosialisasi agar bisa saling bersinergi  sinergi, berkoordinasi, menyamakan persepsi untuk merealisasikan pelaksanaan program peremajaan kelapa sawit rakyat ini. 

Sehingga diharapkan dari program ini dapat meningkatkan produktivitas hasil pekebun rakyat.

"Bantuan diharapkan, bisa diterima dengan masyarakat nantinya.

BACA JUGA:Giliran PKB dan NasDem Serahkan B1 KWK Arie – Sumarno

Kita juga akan pilih nanti yang mana layak dan mau untuk menerima program ini," ujar Hamidi.

Ditambahkannya, program peremajaan sawit ini merupakan salah satu strategi pemerintah untuk meningkatkan produktifitas kelapa sawit melalui peremajaan tanaman. 

Karena itu ia mendorong petani untuk memanfaatkan program tersebut  dalam rangka meningkatkan produksi.

Juga ia meminta kepada para Camat dan juga Babinsa serta stakeholder terkait agar membantu petani perkebunan sawit untuk mendapatkan program ini dengan baik dan juga serius.

“Disini kita minta kepada para Camat, Kades agar dapat membantu masyarakat agar mendapatkan program PKSP ini sesuai sasaran, sehingga dapat dirasakan dampaknya,” pungkasnya. 

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan