PDI Perjuangan Usung Deddy-Ronny, Perindo ke Benny-Farizal, Agi Bersih-bersih Pantai Panjang

PANTAI: Salah satu bakal calon Wakil Walikota Bengkulu Nurgiyanti Dewi Permatasari saat melakukan aksi bersih-bersih Pantai Panjang. Agi di Pilwakot Bengkulu akan maju berpasangan dengan Dedy Ermansyah.--istimewa/rb

BACA JUGA:Suka Mandi! Berikut 6 Fakta Unik Blue faced Honeyeater, si Berisik

“Kami percaya bahwa jika Benny-Farizal terpilih dan menang, mereka dapat mewujudkan visi Kota Bengkulu yang sejahtera dan lebih baik,” ungkap Yurman.

Sementara itu Deddy Ermansyah-Nuragiyanti Dewi Permatasari akrab disapa Agi telah melakukan langkah untuk merebut hati masyarakat Kota Bengkulu dalam Pilwakot tahun ini.

Dimana, kandidat Paslon itu kemarin melakukan, aksi bersih-bersih di Pantai Panjang.

Ini menjadi langkah awal dalam menunjukkan komitmennya terhadap persoalan sampah yang selama ini menjadi sorotan masyarakat. 

BACA JUGA:10 Lalapan Daun Mentah, Ada Yang Dinamakan Ulam Raja

"Salah satu masalah yang paling sering disampaikan oleh warga adalah soal sampah yang menumpuk di kawasan Pantai Panjang.

Inilah yang mendorong saya untuk turun langsung dan melakukan aksi bersih-bersih ini," ujar Agi.

Dalam aksinya, Agi tidak hanya mengumpulkan sampah bersama para relawan, tetapi juga memberikan edukasi kepada masyarakat sekitar tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. 

Ia mengajak warga untuk tidak membuang sampah sembarangan dan berpartisipasi aktif dalam menjaga kebersihan pantai.

BACA JUGA:Berikut 10 Provinsi di Indonesia Dengan Jumlah Bahasa Daerah Terbanyak

Agi juga menekankan bahwa kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab bersama, bukan hanya pemerintah atau petugas kebersihan semata. 

"Kita semua memiliki peran dalam menjaga lingkungan.

Saya ingin mengajak seluruh masyarakat Bengkulu, khususnya yang tinggal di sekitar Pantai Panjang, untuk bersama-sama menjaga kebersihan.

Ini bukan hanya untuk kita, tetapi juga untuk generasi mendatang," tambahnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan