SMKN 2 Bengkulu Utara Gandeng Dunia Usaha Untuk Tingkatkan Kemampuan Siswa

SMK: Kegiatan praktik siswa SMKN 2 Bengkulu Utara.-foto: ist/koranrb.id-

ARGA MAKMUR, KORANRB.ID – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) saat ini menjadi pilihan bagi siswa yang akan melanjutkan pendidikan pasca lulus dari SMP. Hal seiring dengan semakin majunya teknologi dimana SMK menghadirkan berbagai jurusan terutama yang berkaitan dengan teknologi.

Bahkan jurusan-jurusan ini banyak digemari sehingga saat ini jumlah siswa laki-laki dan perempuan di setiap SMK cenderung berimbang. 

SMKN 2 Bengkulu utara melakukan terobosan besar. Bukan hanya menjanjikan keahlian khusus saat lulus dari SMK, SMKN 2 Bengkulu Utara ingin memastikan lulusannya bukan hanya siap masuk ke pasar kerja. 

Tetapi lulusan SMKN 2 Bengkulu Utara juga siap membuka lapangan kerja sendiri.

BACA JUGA:Dana BOS Dipakai Judi Online, Mantan Kepala SMPN 17 Kota Bengkulu dan Bendahara Ditahan Jaksa

BACA JUGA:2 Tsk Pembunuhan Jalan Bali Dijerat 2 Pasal, Ini Kronologisnya 

“Alhamdulillah kita banyak menggandeng dan mendapatkan dukungan dari sektor swasta yang terjun langsung melakukan pembinaan pada siswa,” kata Kepala SMKN 2 Bengkulu Utara, Dr. Firdaus, M.Pd. 

SMKN 2 Bengkulu Utara membuat berbagai kerjasama untuk pendampingan siswa sehingga para siswa bisa dibimbing untuk praktik kerja sesuai dengan jurusan masing-masing. 

SMKN 2 Bengkulu Utara juga memiliki fasilitas praktik yang sangat lengkap dengan peralatan standar sekolah nasional dan dengan pengawasan dari sektor usaha yang berkompenten. 

“Alhamdulillah, siswa bukan hanya belajar teori namun juga praktik. Selain itu praktik mereka benar-benar dibimbing oleh orang yang ahli di bidangnya,” terangnya.

BACA JUGA:Bila Calon Tunggal Dikalahkan Kotak Kosong, Pilkada Ulang Akan Digelar Tahun Berikutnya

BACA JUGA:22 September, KPU Seluma Tetapkan Paslon Bupati dan Wakil Bupati

Selain itu, SMKN 2 Bengkulu Utara bukan hanya bertujuan meningkatkan kompetensi siswa dengan menggandeng sektor swasta, namun ini juga membuka peluang lapangan kerja baru bagi siswa yang lulus dan berkemungkinan langung direkrut untuk bekerja di jaringan usaha sektor swasta yang menjadi rekanan SMKN 2 Bengkulu Utara. 

“Beberapa tahun ini jumlah lulusan kita yang langsung kerja terus meningkat, bahkan beberapa siswa yang memang menunjukkan kualitas selalu diarahkan untuk bekerja langsung di beberapa perusahaan,” jelas Firdaus.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan