Pelamar CPNS di Bengkulu Tengah yang Memenuhi Syarat Menjadi 2.359 Orang
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bengkulu Tengah, Apileslipi, S.Kom, M.Si.-foto: dok/koranrb.id-
BENTENG, KORANRB.ID - Panitia seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Bengkulu Tengah sudah mengumumkan hasil pasca sanggah pelamar CPNS yang berkasnya sebelumnya dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS). Total pelamar CPNS yang dinyatakan memenuhi syarat (MS) dari sanggahan yang disampaikan berubah menjadi 2.359 orang.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bengkulu Tengah, Apileslipi, S.Kom, M.Si mengatakan pihaknya telah menyampaikan pengumuman pasca sanggah.
Untuk diketahui ada perubahan pengumuman pasca sanggah ini. Sebelumnya 2.308 pelamar MS saat ini berubah menjadi 2.359 pelamar yang dinyatakan MS. Sebab dari 357 pelamar TMS yang mengajukan sanggahan, 51 diantaranya berubah menjadi MS.
“Ada 51 peserta yang awalnya TMS berubah menjadi MS. Kita mengumumkan pasca sanggahan dikarenakan adanya perubahan peserta yang lulus seleksi adminitrasi,” ujarnya.
BACA JUGA:Tahapan Seleksi PPPK Kaur Dimulai, Ini Jadwalnya
BACA JUGA:Disdikbud Perbolehkan Pelajar Hadiri Kampanye Cakada
Lanjutnya, setelah pengumuman pasca sanggahan, tahapan selanjutnya adalah tahapan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Peserta yang dinyatakan MS akan mengikuti ke tahapan SKD.
Sesuai jadwal, pengumuman daftar peserta, waktu dan tempat pelaksanaan tahapan seleksi SKD akan disampaikan dari tanggal 9 - 15 Oktober 2024.
Lipi mengingatkan semua pelamar seleksi CPNS yang MS diharapkan selalu memantau website Pemkab Bengkulu Tengah atau website BKPSDM Kabupaten Bengkulu Tengah.
“Bagi peserta yang lulus seleksi adminitrasi, maka akan mengikuti tahapan selanjutnya, yakni SKD. Untuk pelaksanaan SKD nanti akan diumumkan pada bulan Oktober,” jelasnya.
BACA JUGA:Seleksi PPPK 2024 di Bengkulu Dimulai, Ini Tahapannya
BACA JUGA:TPP ASN 2025 Sesuai Standar Hidup Jakarta, Ini Tanggapan Dewan
Lipi juga kembali menegaskan semua pelamar seleksi CPNS di Pemkab Bengkulu Tengah untuk tidak mempercayai apabila ada oknum calo yang menjanjikan kelulusan. Sebab semua itu dipastikan tidak benar dan hanya penipuan belaka.
Menurutnya, jika ingin lulus menjadi CPNS, harus percaya kepada kemampuan sendiri dan harus mempersiapkan diri dengan belajar.