Masih Banyak Pelamar PPPK Tidak Paham Persyaratan, Ini Tips dari BKPSD Mukomuko
DAFTAR: Tenaga honorer daerah (Honda) saat ini tengah sibuk mempersiapkan diri mengikuti seleksi PPPK.--Firmansyah/RB
MUKOMUKO, KORANRB.ID – Menjelang penutupan pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap I besok, 20 Oktober 2024 ternyata masih banyak juga pelamar yang kebingungan membuat format surat lamaran dan format foto formal.
Hal disampaikan Kepala BKPSDM Mukomuko Wawan Santoni S.Hut, M.Si melalui Kabid Pengadaan, Pengembangan SDM dan Pembinaan ASN, Niko Hafri SH, MH.
Hingga kemarin 18 Oktober 2024, masih banyak pelamar PPPK meminta validasi kembali ke panitia seleksi daerah (Panselda), perihal persyaratan untuk mendaftar.
Padahal persyaratan yang dipertanyakan oleh pelamar ini, sifatnya tidak terlalu prinsip dan subtansial.
BACA JUGA:Petani, Buruh Tambang dan Tokoh Muhammadiyah Sepakat Menangkan ROMER
“Kami tidak mengerti juga apakah mereka ini tidak membaca dan memahami persyarataan. Yang pastinya masih banyak pelamar yang datang menanyakan persyaratan yang seharusnya sudah jelas tertulis,”kata Niko.
Pelamar PPPK ini merupakan tenaga Honorer daerah (Honda) yang sudah bekerja sebelumnya di pemerintahan.
Seharusnya pelamar ini sudah bisa mengerti dan memahami apa yang menjadi persyaratan. Atau bertanya dengan rekanan yang juga ikut melamar.
Meskipun di pengunguman terlulis persyaratan seperti surat lamaran ini, pelamar diberikan kelonggaran, tidak mewajibkan surat lamaran harus diketik atau ditulis tangan, jadi bebas memilih.
BACA JUGA:Penyegelan Kapal Sedot Pasir PT Titan Wijaya Sanksi Pelanggaran Administratif
“Prinsipnya kami tak mewajibkan pelamar untuk membuat surat lamaran harus diketik atau ditulis tangan, kami mempersilahkan pelamar untuk membuat surat lamaran itu diketik atau ditulis tangan,” jelas Niko.
Sedangkan untuk foto formal yang juga dipertanyakan seperti apa foto formal yang harus diupload.
Hal tersebut juga tertuang dipengunguman pihak Panselda memberikan kelonggaran kepada pelamar untuk foto formal.
Dengan menguplod foto berpakaian rapi menggunakan kemeja putih dan bergaya seperti pada umumnya foto formal.