Datangi Pasar Seluma, Mendes PDT Yandri Susanto Salurkan Bantuan Untuk BUMDes, Ini Harapannya
Kehadiran Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT) dan Transmigrasi, H. Yandri Susanto, S.Pt., M. Pd bersama istri, Ratu Rachmatu Zakiyah dan rombongan di Desa Pasar Seluma Kecamatan Seluma Selatan berlangsung meriah--Izul
SELUMA, KORANRB.ID - Kehadiran Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT) dan Transmigrasi, H. Yandri Susanto, S.Pt., M. Pd bersama istri, Ratu Rachmatu Zakiyah dan rombongan di Desa Pasar Seluma Kecamatan Seluma Selatan berlangsung meriah.
Dalam kesempatan ini, Mendes Yandri Susanto turut menyalurkan bantuan kepada Badan Usaha Milik Desa (BUM Des) setempat, yakni uang tunai sebesar Rp 75 juta. Ini harapannya.
Disampaikan Mendes, Desa Pasar Seluma merupakan salahsatu desa yang memiliki potensi luar biasa apabila dimanfaatkan dengan maksimal, karena di desa potensinya bisa dikatakan lengkap.
Mulai dari sektor perikanan, perkebunan, hingga wisata.
Selain itu juga Desa Pasar Seluma merupakan desa percontohan yang nantinya akan dijadikan role model desa mandiri yang bisa dicontoh oleh desa lainnya di Indonesia.
BACA JUGA:Hati-hati Penipuan Mengatasnamakan Herdian Waka I DPRD Kaur
BACA JUGA:Tahan Kondisi Ekstrem! Berikut 7 Fakta Hewan yang Hidup di Gurun Sonora
“Disini sangat lengkap potensinya, ini bisa jadi salah satu model yang bisa dicontoh oleh desa lainnya di Provinsi Bengkulu maupun di Indonesia,”papar pria kelahiran Kedurang ini.
Selain memberikan bantuan untuk BUMDes, Menteri juga turut memimpin penanaman bibit pohon durian yang letaknya berada di sebelah balai desa, kemudian dilanjutkan dengan meninjau produk BUMDes di Seluma yang dipamerkan dalam kegiatan ini.
Sementara itu, Kades Pasar Seluma, Yus Sukardi mengapresiasi kehadiran dan bantuan dari Mendes untuk Desa Pasar Seluma, rencananya bantuan yang diberikan oleh Menteri akan segera dibahas untuk dimanfaatkan sebaik baiknya agar tepat sasaran dan hasilnya maksimal.
“Nanti akan dibahas oleh BUMDes mengenai rinciannya untuk apa saja, yang jelas kita berterimakasih atas perhatian Mendes yang merupakan Menteri pertama yang merupakan asli warga Bengkulu,”singkat Kades.
BACA JUGA:Di Bengkulu Utara Tersisa 1.709 Pupuk Subsidi Belum Ditebus Petani, Ini Penyebabnya
Dalam kegiatan ini dihadiri oleh Pjs. Bupati Seluma, H. Meri Sasdi, M. Pd, Wakil Ketua DPRD Seluma, Sugeng Zonrio, SH beserta anggota, forkopimda Selumac jajaran OPD Pemkab Seluma yang terkait.
Serta Camat Seluma Selatan, Kepala Desa, Sekretaris dan Pendamping Desa se-Kecamatan Seluma Selatan, Seluma Timur, Seluma Barat, Seluma Utara dan Direktur BUM Desa se-Kecamatan Seluma Selatan.