Cek Akun CPNS Kalian! Hasil SKD Diumumkan

Kepala Bidang PPIK BKD Provinsi Bengkulu, Sri Hartika--Abdi/RB

KORANRB.ID – Senin 18 November 2024, nilai hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) berbasis Computer Asisted Test (CAT) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun Anggaran (TA) 2024 diumumkan panitia pelaksana seleksi.

Pengumuman akan dilakukan melalui akun pendaftar CPNS 2024 masing-masing dan juga melalui akun web Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Bengkulu.

Diungkapkan, Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi Kepegawaian (PPIK) BKD Provinsi Bengkulu, Sri Hartika bahwa ini akan diumumkan setelah melewati tahapan panjang.

“Iya bakal diumumkan. Bisa melaui akun masing-masing (CPNS, red) dan melalui akun web BKD Provinsi Bengkulu,” sampai Sri, melalui seluler, Minggu, 17 November 2024.

BACA JUGA:Tahun Depan, 2 Kantor OPD Kembali Dibangun di Komplek Perkantoran Renah Semanek

BACA JUGA:2 Puskesmas di Bengkulu Tengah Akan Terima Bantuan dari Kemenkes

Sebelumnya sebanyak 118 peserta asal Bengkulu pada SKD-CAT CPNS 2024 Pemprov Bengkulu dinyatakan gugur, karena tidak menghadiri rangkaian seleksi dari total 2.845 peserta.

Sri mengatakan, bahwa dari total peserta yang tdak gugur tahapan SKD-CAT yang nantinya disaring untuk memasuki tahapan selanjutnya.

“Iya dari total peserta yang tidak gugur nanti yang bakal diumumkan, kalau yang sudah dinyatakan gugur maka sudah pasti tidak perlu memantau hasil SKD,” terang Sri.

Lebih jauh, Sri mengatakan, apabila peserta sudah dinyatakan lolos SKD-CAT, maka secara otomatis peserta dapat melanjutkan ketahap Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) yang puncaknya pada Desember mendatang.

BACA JUGA:SKB CPNS Digelar Desember, Akhir November Pengumuman Kelulusan SKD

BACA JUGA:6 Fakta Unik Tentang Tenggiling yang Mungkin Belum Diketahui

Adapun tahapan SKB sendiri, yakni dimulai pada pemetaan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT, 20-22 November 2024.

Kemudian, pemilihan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh Peserta Seleksi, 23-25 November 2024. Penarikan data final SKB CPNS Jadwal, 26-28 November 2024.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan