Gegerkan Warga Sukaraja! Ditemukan Kardus Berisi Bayi Laki-laki di Depan Kuburan

Warga Dusun II, Desa Cahaya Negeri, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Seluma, digegerkan dengan penemuan seorang bayi laki-laki yang diduga sengaja dibuang--

SELUMA , KORANRB.ID – Warga Dusun II, Desa Cahaya Negeri, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Seluma, digegerkan dengan penemuan seorang bayi laki-laki yang diduga sengaja dibuang.

Bayi tersebut ditemukan pada Rabu siang, 19 Maret 2025, di seberang Tempat Pemakaman Umum (TPU), tepatnya di bawah pohon sengon besar.

DijelaskanKepala Desa Cahaya Negeri, Suprianto. Bayi malang itu pertama kali ditemukan oleh Kirana (40), warga setempat yang mendengar suara tangisan. Merasa penasaran, ia kemudian menelusuri asal suara tersebut.

“Warga mendengar tangisan bayi, lalu mencari sumber suaranya. Ternyata bayi itu ditemukan di dalam kardus bekas mi instan di bawah pohon sengon,” ujar Kades.

BACA JUGA:PSMTI Bengkulu Berikan Bantuan Kepada Korban Banjir di Bengkulu Tengah

Mengetahui kejadian tersebut, warga segera berinisiatif melaporkannya ke perangkat desa. Suprianto pun langsung bergegas ke lokasi sebelum akhirnya meneruskan laporan ke Polsek Sukaraja.

Tak lama setelah laporan diterima, petugas kepolisian datang ke lokasi untuk mengamankan bayi tersebut. Bayi laki-laki itu kemudian dibawa ke Puskesmas Cahaya Negeri guna menjalani pemeriksaan kesehatan.

“Bayi langsung dibawa ke puskesmas untuk diperiksa kesehatannya. Saat ditemukan, bayi dalam kondisi menangis, namun secara fisik tampak sehat,” tambah Suprianto.

Hingga berita ini diturunkan, bayi laki-laki tersebut masih dalam perawatan tenaga medis. Sementara itu, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap siapa yang tega membuang bayi tersebut. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan